Saturday, 12 September 2015

AS Minta Eropa Tutup Rute Udara untuk Pesawat Kemanusiaan Rusia

Ilustrasi
Kementerian Luar Negeri Yunani mengumumkan bahwa mereka telah menerima permintaan AS untuk menutup ruang udaranya bagi penerbangan pesawat Rusia dengan kargo kemanusiaan untuk Suriah.

Iran menyepakati membuka wilayah udaranya untuk pesawat Rusia yang membawa kargo kemanusiaan untuk Suriah, demikian pernyataan sekretaris pers Kedutaan Besar Rusia di Iran, Maxim Suslov, Rabu, 09/09/15.

Pernyataan itu diutarakan Suslov kepada Itar-Tass dan menyebut wilayah udara Iran akan digunakan sebagai jalur penerbangan Rusia untuk membawa kargo baru bantuan kemanusiaan ke Suriah.

Sebelumnya pada Senin, Kementerian Luar Negeri Yunani mengumumkan bahwa mereka telah menerima permintaan AS untuk menutup ruang udaranya bagi penerbangan pesawat Rusia dengan kargo kemanusiaan untuk Suriah. Athena mengatakan, pihak Rusia memilih rute ke Timur  Yunani untuk pengiriman bantuan kemanusiaan ke Suriah, demikian menukil Itar-Tass.

Pada hari yang sama, Bulgaria juga menolak memberikan koridor udara bagi Rusia untuk tujuan ini.

Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Ryabkov mengatakan sebelumnya, Moskow akan terus memasok bantuan kemanusiaan ke Suriah melalui rute alternatif.

(Islam-Times/ONH/ASS/ABNS)

No comments:

Post a Comment

mohon gunakan email