Pesan Rahbar

Home » » Secara Sepihak Saudi Akhiri Gencatan Senjata Yaman

Secara Sepihak Saudi Akhiri Gencatan Senjata Yaman

Written By Unknown on Sunday, 3 January 2016 | 02:52:00


Koalisi Arab yang dipimpin oleh Arab Saudi dalam invasinya ke Yaman sejak bulan Maret yang lalu, hari ini mengakhiri gencatan senjata sementara secara sepihak.

Tentara-tentara koalisi Arab juga sering kali melanggar gencatan senjata di Yaman. Padahal gencatan senjata yang tak pernah diindahkan oleh Arab Saudi itu berlangsung sejak sebulan yang lalu hingga sekiranya kondisi dan krisis kemanusiaan di Yaman membaik.

Koalisi Arab menyatakan bahwa penyebab mereka mengakhiri gencatan senjata adalah terus menerusnya gerakan agresif Ansharullah di Yaman.

Mereka juga mengaku bahwa militer Yaman meluncurkan rudal-rudal balistik ke beberapa kota di Arab Saudi dan juga pangkalan-pangkalan pertahanan di perbatasan, demikian juga mereka menyerang konvoi-konvoi pengirim bantuan.

Perlu disinggung bahwa sampai detik ini lebih dari 5,400 nyawa melayang selama perang Yaman berlangsung, khususnya dikarenakan serangan-seranganudara Arab Saudi.

Menurut PBB krisis kemanusiaan di Yaman sangat parah apa lagi pelabuhan-pelabuhan di Yaman yang berfungsi untuk menerima bantuan kemanusiaan ditutup oleh pihak militer Saudi.

(Shabestan/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: