Pesan Rahbar

Home » » Pemerintah Arab Saudi Larang Iklan Minuman Berenergi

Pemerintah Arab Saudi Larang Iklan Minuman Berenergi

Written By Unknown on Saturday, 12 November 2016 | 23:39:00


Keputusan diambil setelah kajian atas minuman energi walau mereknya tidak disebutkan.

Arab Saudi menerapkan larangan total iklan minuman energi dengan alasan kesehatan, yang mencakup larangan iklan di media cetak maupun audio dan visual.

Selain itu minuman energi juga tidak boleh menjadi sponsor untuk acara sosial, budaya, dan olahraga serta harus menaruh label peringatan tentang dampak buruknya atas kesehatan dalam bahasa Arab dan Inggris di produknya.

Penjualannya dilarang di sekolah negeri maupun swasta serta di klub-klub kebugaran dan olahraga maupun di restoran dan kantin yang berada di gedung-gedung pemerintah di kerajaan itu.

Larangan disahkan dalam sidang kabinet yang berlangsung di Riyadh, Senin 4 Maret 2014.

Pembagian secara gratis kepada para konsumen dari semua kelompok umur -yang biasanya dilakukan sebagai upaya promosi termasuk yang dilarang.

Media setempat melaporkan keputusan diambil setelah Kementrian Dalam Negeri mengkaji 'dampak buruk dari minuman energi' tanpa menyebutkan merek-merek yang diteliti.

Minuman energi -yang memiliki kandungan kafein dan gula yang tinggi amat populer di kalangan remaja di berbagai negara dan kekhawatiran akan dampaknya terhadap kesehatan belakangan ini semakin meningkat.

(Al-Arabiya/BBC/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: