Calon wakil gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat berkomentar mengenai jalannya debat tadi malam.
Menurut dia, debat tersebut menunjukkan pasangan calon mana yang memiliki program jelas dan mana yang masih tidak rasional.
“Mana yang betul-betul programnya konkrit, nyambung, hasilnya jelas, dan mana yang masih di awang-awang dan tidak rasional.
Saya tertawa, banyak yang tidak rasional,” ujar Djarot di Jalan Talang, Menteng, Sabtu (28/1/2017).
Djarot mengatakan dia hanya bisa tertawa saja.
Dia percaya masyarakat yang akan menilai dan menentukan pilihan.
Djarot juga berkomentar mengenai pertanyaan calon wakil gubernur DKI Sandiaga Uno ke Sylviana Murni.
Pertanyaan itu terkesan menyerang pasangan Ahok dan Djarot.
“Itu kan anggapannya kasih umpan supaya serang kami. Sudah biasa kok diserang-serang, wong kami serba salah, senyum salah cemberut salah,” ujar Djarot.
Sandiaga Uno sebelumnya melontarkan pertanyaan ke pasangan cagub-cawagub DKI nomor pemilihan satu, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.
Sandiaga bertanya kepada Sylvi yang telah puluhan tahun menjadi birokrat mengenai reformasi birokrasi yang dijalankan Ahok dibanding gubernur sebelumnya.
“Yang saya ingin tanyakan, bagaimana pendapat Ibu tentang reformasi birokrasi yang dijalankan Pak Basuki dibandingkan Gubernur sebelumnya dan pelajaran apa yang bisa kita ambil ke depan untuk menyediakan lapangan pekerjaan dan memajukan pendidikan?” tanya Sandiaga kepada Sylvi.
Sementara itu Agus menyentil pertanyaan Sandiaga yang tidak fokus menguji Agus-Sylvi.
“Saya melihat memang taktik yang baik sekali, bertanya kepada kami untuk menyerang nomor dua,” ujar Agus.
(Jejak-Malam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email