Republik Islam Iran selalu menilai perang melawan terorisme sebagai siasat strategis. Untuk itu, Iran mengizinkan Rusia untuk menggunakan kamp militer Hamadan sebagai tempat untuk mengisi bahan bakar jet-jet tempur Moskow.
Perang melawan terorisme termasuk salah satu siasat utama dan strategi Republik Islam Iran. Untuk itu, dalam rangka mendukung negara-negara kawasan seperti Suriah dan Iraq, Iran mengirimkan para penasihat terkait kepada negara-negara yang mengajukan permohonan resmi.
Dalam rangka melawan kelompok-kelompok teroris seperti ISIS, Iran menyatakan kerja sama dan mengizinkan Rusia untuk menggunakan kamp militer Nuzheh di Hadaman guna melakukan pengisian bahan bakar jet-jet tempur Moskow.
Ketika menjawab isu kehadiran jet-jet tempur Rusia di kamp militer Hadaman ini, Sardar Dehqan dalam jumpa pers pada hari Kamis lalu menegaskan, “Iran termasuk salah satu negara yang berpengaruh dalam perang melawan terorisme di Suriah dan kawasan Timur Tengah. Untuk itu, Iran bekerja sama dengan Suriah dan Rusia dalam rangka mempermudah dan mempercepat gerak setiap pasukan militer dalam mewujudkan tujuan ini.”
Sekalipun Iran siap memfasilitasi manuver jet-jet tempur Rusia, Sardar Dehqan menegaskan, “Aksi-aksi ini dilakukan dalam sebuah format kerja sama bersama untuk melawan kelompok-kelompok teroris dan takfiri di kawasan. Masa lalu lalang jet-jet tempur Rusia ini ditentukan bersamaan dengan operasi-operasi darat yang akan diselenggarakan sehingga bisa memberi dukungan penuh kepada keberhasilan operasi ini.”
Sardar Dehqan menekankan, “Rusia sama sekali tidak memiliki pangkalan militer di Iran. Pangkalan udara militer Rusia hanya berada di tanah Suriah. Untuk itu, kehadiran jet-jet tempur Rusia di Iran hanya bersifat sementara dan tidak permanen.”
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email