Pusat penelitian strategis Stratfor menerbitkan foto-foto kehancuran kota Awwamiyah di Propinsi Qathif yang berhasil diambil dari satelit.
Dalam foto-foto satelit, seperti dilansir al-Jazirah tersebut, dapat diketahui betapa parah kerusakan dan kehancuran kota Awwamiyah lantaran operasi militer yang digelar oleh pasukan Arab Saudi dengan alasan membasmi para penentang penguasa.
Kerusakan dan kehancuran dimulai dari kawasan Miswarah yang terletak di daerah utara Awwamiyah dan menyebar ke kawasan-kawasan yang lain.
Stéphane Dujarric, juru bicara PBB, sepuluh hari sebelum ini pernah menyatakan bahwa PBB mengetahui semua informasi media tentang kota Awwamiyah, dan pihak Arab Saudi juga telah diminta supaya memperlakukan kota ini sesuai undang-undang yang berlaku di dunia internasional dan HAM.
Pernyataan Dujarric ini dikeluarkan setelah foto-foto kota Awwamiyah itu diterbitkan oleh Reuters. Foto-foto tersebut menunjukkan kerusakan dan kehancuran yang menimpa banyak perumahan penduduk dan beberapa sarana militer dan kepolisian.
Menurut laporan Reuters, kawasan kuno Awwamiyah ini sekarang telah berubah menjadi medan perang. Tentu, hal ini sangat mustahil terjadi di sebuah negara kaya di area Teluk Persia.
Pertikaian di Awwamiyah semakin sengit ketika Arab Saudi memulai program penghancuran rumah-rumah penduduk di Miswarah. Program ini sebenarnya telah terdengar dari sejak enam tahun lalu.
Menurut pengakuan pihak keamanan Arab Saudi, dari sejak tiga bulan lalu, mereka berusaha untuk mengusir para oknum yang berpartisipasi dalam operasi anti polisi. Akan tetapi, penduduk setempat mengaku, pasukan menembaki penduduk secara membabi buta dengan tujuan mengusir mereka dari tempat tinggal mereka.
(Al-Jazeera/Reuters/Shabestan/Berbagai-Aumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email