Pesan Rahbar

Home » » Korut Akan Beri "Pelajaran Keras" Pada Amerika Serikat

Korut Akan Beri "Pelajaran Keras" Pada Amerika Serikat

Written By Unknown on Tuesday, 8 August 2017 | 15:28:00

Rudal balistik Korea Utara, siap menyerang AS.

Korea Utara akan memberi Amerika Serikat "pelajaran keras" dengan meluncurkan peluru kendali antarbenua jika Washington mengambil langkah militer terhadap Pyongyang, kata pernyataan negara tersebut dalam pertemuan kawasan ASEAN pada Senin (7/8).

Korea Utara juga tidak akan menghentikan atau merundingkan program nuklir atau peluru kendali mereka.

Dalam salinan pernyataan Menteri Luar Negeri Korea Utara Ri Yong-ho, yang diberikan kepada media di Manila, Pyongyang menyebut resolusi baru PBB sebagai langkah palsu dan mengancam akan membalas dengan tindakan keras demi keadilan.

Menurut Ri, resolusi Dewan Keamanan itu meunjukkan bahwa PBB menyalahgunakan wewenangnya.

Dia mengatakan bahwa uji coba rudal kendali berdaya jelajah antar benua pada Juli lalu menunjukkan bahwa semua wilayah Amerika Serikat bisa menjadi sasaran. Rudal itu juga merupakan alat pertahanan diri yang wajar.

Pada saat ini, menteri-menteri luar negeri ASEAN bersama beberapa mitra regional mereka seperti Korea Utara, Amerika Serikat, China Korea Selatan, Jepang, dan Australia tengah bertemu di Manila untuk membahas penanganan sejumlah persoalan seperti sengketa wilayah di Laut China Selatan dan krisis di Semenanjung Korea.

Hingga kini belum diketahui apakah Ri telah membacakan pernyataan tersebut dalam Forum Regional ASEAN pada Senin (7/8), demikian Reuters melaporkan.

(Reuters/Islam-Times/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: