Pesan Rahbar

Home » » Mahdawiyat Dalam Pandangan Imam Musa Kazhim as

Mahdawiyat Dalam Pandangan Imam Musa Kazhim as

Written By Unknown on Monday 24 April 2017 | 01:02:00


Masa kegaiban Imam Zaman afs juga merupakan ujian terbesar Ilahi bagi manusia terutama kaum muslimin, dan pada saat itu sahabat-sahabat Imam yang sesungguhnya akan terlihat.

Shabestan News Agency, seluruh anbiya dan auliya Ilahi selalu menerapkan dan mengimplementasikan keadilan di antara manusia dan mereka selalu berusaha agar hak seseorang jangan sampai diabaikan, sebagaimana Allah swt menyebut bahwa keadilan merupakan perintah utama yang harus diterapkan.

Imam Musa Al-kazhim as berkata “ketika Imam ke-lima dari keturunanku digaibkan, Al-Mahdi akan mengalami masa kegaiban, kegaibannya merupakan sebuah ujian dimana Allah swt menguji hamba-hamba-Nya melaluinya.”

Kelak ia akan mempersiapkan nikmat-nikmat Ilahi untuk semua manusia dan akan menghidupkan kembali bumi ini dengan perantara keadilan, sebagaimana yang disebutkan dalam Al-Qur’an “Allah swt akan menghidupkan bumi setelah kematiannya.”

Mengenai ayat ini, Imam Musa Al-kazhim as menjelaskan bahwa maksud dari menghidupkan dalam ayat tersebut ialah bukan dengan hujan menghidupkannya, akan tetapi Allah swt akan mengutus seorang lelaki (Imam Mahdi dan sahabatnya) untuk menghidupkan kembali dasar keadilan, dengan begitu bumi ini akan hidup dengan cahaya keadilan.

Dalam setiap zaman terdapat ujian Ilahi, sebagaimana disebutkan dalam Al-Qur’an “Dan sungguh Kami akan menguji kalian dengan sedikit rasa takut, kelaparan, dan kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.”

Masa kegaiban Imam Zaman afs juga merupakan ujian terbesar Ilahi bagi manusia terutama kaum muslimin, dan pada saat itu sahabat-sahabat Imam yang sesungguhnya akan terlihat.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: