Kepala Departemen Tempat-tempat Suci dan Urusan Peziarah, Haram Suci Razavi mengatakan, peralatan yang digunakan di dapur restoran Imam Ridha as adalah peralatan dapur tercanggih.
Astan News melaporkan, Sayid Jalal Monbati, Kepala Departemen Tempat-tempat Suci dan Urusan Peziarah, Haram Suci Razavi menuturkan, seluruh karyawan yang bekerja di Haram Suci Razavi siang malam berusaha menciptakan atmosfir yang tenang dan penuh dengan maknawiah bagi para peziarah Makam Suci Imam Ridha as sehingga mereka tidak memikirkan hal lain selain berziarah.
Ia menambahkan, dalam kerangka ini, pembangunan restoran Imam Ridha as di atas tanah seluas lebih dari 11.840 meter persegi sudah dimulai dan bertepatan dengan tibanya Nowruz (tahun baru kalender Iran) dan wiladah Sayidah Fathimah Zahra sa akan diresmikan.
Monbati juga menyinggung karakteristik unggul restoran baru tersebut dan mengatakan, pembangunan gedung menggunakan bahan-bahan terkini dan di berdasarkan arahan para pakar manajemen restoran, selain itu bangunan ini dirancang dengan penetapan lokasi yang akurat dan tepat sehingga kendaraan-kendaraan besar pembawa bahan makanan tidak perlu masuk ke area kompleks Makam Suci Imam Ridha as.
Kepala Departemen Tempat-tempat Suci dan Urusan Peziarah, Haram Suci Razavi melanjutkan, karakteristik lain restoran ini adalah memiliki luas dan kapasitas yang lebih besar, penggunaan kaligrafi ayat-ayat Al Quran di ruangan dalam restoran dan penggunaan bahan bangunan berkualitas tinggi dan sistem konstruksi canggih dalam pembangunan fisiknya.
Sayid Monbati menegaskan, kami sedang berusaha agar selama liburan Nowruz seluruh peziarah Imam Ridha as bisa berkunjung ke restoran Imam Ridha as minimal sekali atau bisa menikmati makanan berkah dari Imam Ridha as ketika hendak memasuki kota Mashhad termasuk di bandara, stasiun kereta api dan terminal-terminal bus.
Ia menjelaskan, selama liburan Nowruz, restoran baru Imam Ridha as dengan seluruh kapasitas yang dimilikinya, memasak makanan untuk makan siang dan malam serta manjamu dan membagikan 36.000 paket makanan berkah selain ke tempat-tempat yang biasa digunakan, juga di gerbang-gerbang masuk kota Mashhad dan penginapan-penginapan peziarah.
Kepala Departemen Tempat-tempat Suci dan Urusan Peziarah, Haram Suci Razavi menerangkan, hingga tanggal 15 Farvardin 1396 Hs (penanggalan nasional Iran) setiap hari 140.000 paket sarapan pagi dibagikan kepada para peziarah Imam Ridha as di serambi-serambi Haram Suci Razavi dan di gerbang-gerbang masuk kota Mashhad.
(Astan-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email