Pesan Rahbar

Home » , » Keluarga Faktor Terpenting Dalam Penyebaran Budaya Hijab

Keluarga Faktor Terpenting Dalam Penyebaran Budaya Hijab

Written By Unknown on Monday 22 May 2017 | 12:51:00


Tidak ada faktor yang paling besar pengaruhnya dalam penyebaran budaya hijab dan kesucian selain keluarga.

Hujjatul Islam wal Muslimin, Mas’ud Lanjarudi dalam wawancaranya dengan Shabestan News Agency tentang budaya hijab dan kesucian mengatakan bahwa keluarga merupakan faktor paling penting dalam menegakkan budaya hijab dan menjaga kesucian. Jika keluarga melakukan tugasnya dengan baik dan benar pada persoalan hijab ini maka itu akan membuahkan hasil melebihi pusat-pusat pendidikan dan pengajaran.

Dijelaskan Lanjarudi, perlunya dilakukan penjelasan tema-tema khusus terkait hijab dan kesucian ini dengan berbagai metode yang memungkinkan. Misalnya kemeterian pendidikan dan pengajaran bisa berperan dengan cara berbentuk cerita yang menjelaskan bahaya hijab tidak benar serta akibat-akibat yang ditimbulkannya. Dengan medote yang berbagai macam tersebut diharapkan agar upaya menjaga hijab dan kesucian itu dapat dikampanyekan dan disebarkan.

Pengamat masalah keagamaan ini menjelaskan, pribadi-pribadi yang secara umur sama dapat memberi pengaruh langsung kepada sesamanya mengingat kesamaan tersebut. Dengan itu, penyebaran budaya hijab itu dapat dijadikan contoh teladan oleh perempuan-perempuan lainnya.

Lanjarudi menambahkan bahwa media massa dan media sosial juga memiliki pengaruh besar dari menyebar dan mengkampanyekan masalah ini, terutama radio dan televisi. Jika media-media ini melakukan tugasnya dengan benar maka itu akan berpengaruh dalam upaya menjaga hijab dan kesucian tersebut.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: