Pesan Rahbar

Home » » Dubai Kota Favorit Kelima di Dunia Bagi Jutawan Untuk Membeli Rumah Kedua

Dubai Kota Favorit Kelima di Dunia Bagi Jutawan Untuk Membeli Rumah Kedua

Written By Unknown on Friday, 7 July 2017 | 18:00:00

Kota Dubai di Uni Emirat Arab saat ini dihuni 2.400 jutawan.

Desain Menara Dubai, calon bangunan tertinggi sejagat telah dimulai pembangunannya pada 10 Oktober 2016. Direncanakan selesai pada 2020. (Foto: Al-Arabiya)

Dubai menjadi kota kelima di dunia menjadi pilihan bagi kaum jutawan untuk membeli rumah kedua.

Dalam Wealth Migration Report 2017, perusahaan konsultan New World Wealth menjelaskan jumlah jutawan tahun lalu meningkat 8.600 orang dibanding tahun sebelumnya naik 8.400 orang. Kota Dubai di Uni Emirat Arab saat ini dihuni 2.400 jutawan.

Peringkat Dubai ini lebih tinggi ketimbang Paris, Zurich, Los Angeles, Rio de Janeiro, dan Sydney.

Abu Dhabi juga menjadi kota idaman untuk orang-orang tajir. Terdapat 500 jutawan tinggal di ibu kota Abu Dhabi itu.

Dalam daftar tersebut, London memimpin di mana ada 21.500 jutawan tinggal di sana. Disusul New York (18.400), Hong Kong (15.000), dan Singapura (11.700). Kota the Hamptons, Jenewa, Miami, Paris, dan Zurich juga berada dalam kategori sepuluh besar.

Laporan itu mendefinisikan kaum jutawan adalah orang berharta US$ 10 juta atau lebih.

(Arabian-Business/Al-Arabiya/Al-Balad/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: