Pesan Rahbar

Home » » Wiranto Pastikan Sulawesi Utara Bebas Dari Sel Jaringan ISIS

Wiranto Pastikan Sulawesi Utara Bebas Dari Sel Jaringan ISIS

Written By Unknown on Sunday 30 July 2017 | 11:11:00

Menkopolhukam Wiranto menggelar konferensi pers Sub-Regional Meeting on Foreign Terrorist Fighters and Cross Border Terrorism di Hotel Four Points, Kota Manado, Sabtu (29/7/2017). (Foto: TRIBUN MANADO/NIELTON DURADO)

Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto memastikan Sulawesi Utara masih bebas dari sel jaringan ISIS.

Demikian dikatakan Wiranto ketika ditemui sejumlah awak media sewaktu keluar dari Hotel Four Points Manado, Sabtu (29/7/2018) sekitar pukul 19.00 Wita.

“Saya bisa pastikan kalau pintu masuk Indonesia melalui Sulut masih aman dari ISIS,” ucap Wiranto.

Wiranto yang mengenakan jas warna hitam dan dasi berwarna merah, juga mengaku ada beberapa warga Indonesia terlibat konflik di Filipina.

“Ada beberapa orang juga yang telah kita buatkan daftar, tapi saya tidak bisa berikan daftarnya. Kita tunggu saja perkembangan lebih lanjut,” kata dia.

Deputi Bidang Kambtibmas Kemenkopolhukam Irjen Carlo Brix Tewu mengatakan sepanjang rapat keenam negara Asia tersebut memang fokus membahas masalah terorisme.

“Laporan yang saya terima juga memang mengatakan kalau Sulut masih aman. Tapi fokus keenam negara ini memang terkait masalah terorisme dan ISIS menjadi bahan pembicaraan mereka,” tandas mantan Kapolda Sulut ini.

(Tribun-News/suaraislam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: