Sebanyak 140 kelompok Islam Spanyol menggelar demonstrasi anti terorisme. Pada hari Sabtu mendatang, mereka juga akan menggelar demonstrasi yang sama dengan mengangkat slogan “Kami Tidak Takut”.
Seperti dilansir oleh Kantor Berita Xinhua hari ini, demonstrasi anti terorisme itu digelar pada sore hari Senin kemarin.
Tujuan utama demonstrasi anti terorisme ini adalah mengecam serangan teroris yang beberapa hari lalu mengguncang kota Barcelona dan Cambrils serta menelan korban sebanyak 15 orang tewas.
Yayasan Islam Baitutah di Spanyol melaporkan, sebanyak 143 kelompok dari Barcelona dan kawasan sekitar menyatakan hadir di Bundaran Plaza yang terletak di Catalonia.
Bundaran Plaza ini pada hari Jumat lalu telah menyaksikan pengheningan cipta selama satu menit untuk mengenang para korban serangan teroris yang terjadi pada hari Kamis sebelumnya.
Himpunan Mahasiswa Maroko dan Pakistan, Asosiasi Multi Kultural Pemuda Muslim, para wakil seluruh masjid Spanyol, dan kelompok-kelompok politik dan sosial juga turut hadir dalam demonstrasi anti terorisme itu.
Demonstrasi kali ini mengusung slogan “Masyarakat Islam Anti Terorisme”.
“Hingga kini, kami telah menggelar aneka ragam demonstrasi di seluruh Catalonia. Dengan ini, kami ingin menunjukkan kepada dunia bahwa kami menentang aksi-aksi buas dan kekerasan. Hari ini, kami menghimbau kepada seluruh warga muslim dan nonmuslim supaya menyatakan tidak kepada aksi kekerasan dan terorisme,” tukas Miryam Hutaibi, juru bicara Masyarakat Islam Spanyol.
(Xinhua/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email