Mungkin maksud dari Zahrul Kufah yang ada disebutkan di dalam riwayat ialah kota suci Najaf, karena para ulama juga menyebut kota Najaf dengan sebutan Zahrul Kufah.
Shabestan News Agency, berdasarkan riwayat dari para Imam Makshum as, pada masa kemunculan Imam Zaman afs masjid akan memiliki keagungan dan kemuliaan yang luar biasa dan pada masa itu masjid akan memainkan peran utamanya.
Salah seorang sahabat Imam Shadiq as, Mufaddhal berkata bahwasanya Imam Shadiq as bersabda "pada saat al-Qaim bangkit nanti ia akan membangun sebuah masjid di luar kota Kufah (Zahrul Kufah) yang memiliki seribu pintu."
Mungkin maksud dari Zahrul Kufah yang ada disebutkan di dalam riwayat ialah kota suci Najaf, karena para ulama juga menyebut kota Najaf dengan sebutan Zahrul Kufah.
Sebagaimana di dalam riwayat Imam Baqir as dengan jelas disebutkan "setelah Imam Zaman afs pergi ke suatu tempat dan akan mendirikan sebuah masjid yang memiliki seribu pintu.di sana."
Selain itu, dalam sebuah riwayat Imam Ali as bersabda “tetaplah bersama Al-Mahdi kami, karena dia merupakan hujjah terakhir, penutup silsilah Imam Makshum, penyelamat terakhir umat manusia, puncak dari segala cahaya dan rahasia yang tersembunyi.”
Rasulullah saww bersabda “Al-Mahdi akan keluar di akhir zaman umatku, kelak Allah swt akan memberinya hujan, bumi akan mengeluarkan tanamannya, harta akan diberikan dengan sama rata, hewan-hewan ternak akan melimpah, dan umat saat itu akan merasa agung.”
Rasulullah saww juga bersabda “akan kukabarkan kalian tentang Mahdi yang merupakan seorang lelaki dari Quraisy dimana penduduk langit dan bumi berbahagia atas kepemimpinannya.”
Dalam hadits lainnya Rasulullah saww juga bersabda “seorang lelaki dari umatku akan bangkit dan semua penduduk bumi dan langit mencintainya.”
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email