Pesan Rahbar

Home » » Israel Akan Sahkan Pembangunan 2.000 Unit Rumah di Tepi Barat

Israel Akan Sahkan Pembangunan 2.000 Unit Rumah di Tepi Barat

Written By Unknown on Tuesday 26 September 2017 | 02:46:00


Menurut rencana, minggu depan, rezim Zionis Israel akan mengesahkan pembangunan 2.000 unit perumahan baru di Tepi Barat.

Demikian berita ini dilansir oleh saluran televisi al-Manar menukil laporan koran Israel Haaretz hari ini.

Komite Tinggi Programing Israel minggu depan akan mengesahkan proyek perumahan baru ini setelah menggelar Hari Raya Sukkot.

Menurut pengakuan salah seorang petinggi rezim Zionis, komite ini sekarang sedang menyusun program untuk proyek-proyek yang akan dilaksanakan oleh Israel, dan hasilnya akan segera diumumkan. Keputusan-keputusan baru ini akan dilaksanakan setelah tercapai banyak kesepakatan dengan Donald Trump baru-baru ini.

Baru-baru ini para petinggi senior di Dewan Perumahan Israel di Tepi Barat dan para pemimpin lobi Yahudi berusaha untuk menggelar sebuah pertemuan. Akan tetapi, usaha ini tidak terwujud. Kabinet Israel sudah berkali-kali menunda pertemuan seperti ini lantaran permintaan dari Gedung Putih supaya tidak termakan isu-isu politik yang sekarang sedang berkembang di Sidang Umum PBB.

Sebelum diharapkan agenda Komite Tinggi Israel itu sudah diumumkan pada tanggal 19 September lalu; yaitu sehari sebelum Trump mengadakan pertemuan dengan Mahmud Abbas. Akan tetapi, Gedung Putih meminta kepada Benjamin Netanyahu supaya menangguhkan agenda tersebut setelah pertemuan itu.

Agenda baru komite tersebut meliputi pembangunan perumahan-perumahan baru Zionis, termasuk perumahan 2.000 unit di Tepi Barat itu.

(Al-Manar-Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: