Sampai-sampai diibaratkan bahwa di dalam masyarakat tidak ditemukan orang yang membutuhkan zakat, meskipun orang-orang membawa harta zakatnya kepada orang-orang faqir namun mereka tidak mau menerimanya dan mereka mengatakan kami tidak membutuhkan dirham kalian.
Shabestan News Agency, di antara keberkahan pada masa kemunculan Imam Zaman afs ialah pemberantasan kemiskinan di dalam masyarakat dan orang-orang saat itu mendapatkan nikmat materi yang berlimpah.
Mengenai hal ini Imam Baqir as mengatakan “Imam Mahdi afs setiap tahunnya memberikan anugerah sebanyak dua kali, dan selama setiap bulannya memberikan tunjangan sebanyak dua kali dan membagikannya secara merata sampai-sampai diibaratkan bahwa di dalam masyarakat tidak ditemukan orang yang membutuhkan zakat, meskipun orang-orang membawa harta zakatnya kepada orang-orang faqir namun mereka tidak mau menerimanya dan mereka mengatakan kami tidak membutuhkan dirham kalian.”
Dalam sebuah riwayatnya, Amirul Mukminin Imam Ali as bersabda “jika Al-Qaim kami dibangkitkan, seketika langit akan menurunkan hujan, bumi mengeluarkan tanaman-tanamannya, dendam akan lenyap dari hati para hamba-hamba, hewan-hewan buas akan hidup berdampingan dengan hewan-hewan jinak, sampai-sampai diibaratkan bahwa jika seorang wanita berjalan dari Irak menuju Syam, ia tidak berjalan kecuali di atas padang rerumputan hijau dan tidak ada satupun hewan buas yang akan mengganggunya.”
Sebagaimana Rasulullah saww juga bersabda “para penghuni langit dan bumi ridha terhadap pemerintahannya dan ia akan membagikan harta dengan rata kepada orang-orang.”
Selain itu, Banyak riwayat-riwayat yang menyebutkan bahwa akal dan pemikiran sempurna yang akan dimiliki manusia pada masa kemunculan Imam Zaman afs mencapai batasan yang sangat luar biasa, Imam Baqir as bersabda “ketika Al-Qaim kami bangkit, ia akan meletakan tangannya (perhatiannya) kepada seluruh hamba-hamba yang saleh dan ketika itu semua akalnya menjadi bertambah dan memiliki pemahaman yang luar biasa”.
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email