Foto: Bisma Alief/detikcom
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mewanti-wanti banyak pihak agar tidak mengganggu kinerja Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Anies Baswedan- Sandiaga Uno. Dia meminta kebiasaan menghadap dihilangkan.
"Mumpung gubernur DKI merongrong, pagi-pagi nongkrong depan ruangan. Jangan merongrong, menghadap," tegas Prabowo dikutip dari siaran langsung dari akun resmi Partai Gerindra di Facebook.
Hal itu disampaikan Prabowo dalam Konferensi Nasional dan Temu Kader Partai Gerindra se-Indonesia di gedung Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/10).
Dia juga meminta agar tidak berpuas diri dengan kemenangan pasangan diusung Gerindra dan PKS itu. Menurutnya, sebagai kepala daerah, keduanya harus bekerja sebagai pelayan rakyat.
"Tugas mereka berat, karena itu saya minta kasih kesempatan bekerja. Anies-Sandi berhasil kita semua berhasil," kata pensiunan jenderal bintang tiga tersebut.
Prabowo mengaku banyak belajar dari para pendiri bangsa menjalankan roda kepemimpinan. Untuk itu, dia merasa yakin Anies dan Sandi mampu menjalankan amanah sampai lima tahun ke depan.
"Saya belajar dari pendiri bangsa tak punya uang, televisi, koran, BUMN, tapi mereka mampu memimpin kita. Dulu kita melawan konglomerat besar dunia VOC, kita tak akan gentar. Kita yakin berada di jalan yang benar," tandasnya.
(Facebook/Info-Menia/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email