Perdana Menteri Iraq menyanjung usaha Lembaga Renovasi Atabat dalam membangun dan merenovasi bangunan-bangunan mulia makam-makam suci Ahlul Bait as di negerinya.
Kantor resmi Haidar Al Ibadi mengirimkan sepucuk surat kepada Ketua Lembaga Renovasi Atabat Aliyat yang berisi sanjungan dan ungkapan terima kasihnya atas usaha lembaga tersebut dalam merenovasi dan membangun kembali bagian dari bangunan-bangunan makam suci para Imam Ma’shum as dan keluarga mereka.
Dalam surat tersebut Haidar Al Ibadi memberikan semangat untuk dilakukannya upaya-upaya serupa untuk kedepannya.
Beberapa hari yang lalu Ketua Lembaga Renovasi Atabat Aliyat memberikan laporan tentang proyek-proyek yang pernah dikerjakan selama 12 tahun, begitu juga proyek-proyek yang sedang dikerjakan dan juga yang akan dikerjakan nanti.
Dalam laporan tersebut dijelaskan bahwa sudah ada 150 proyek yang telah rampung dengan baik. Lembaga itu juga menjelaskan sedang dibangunnya sebuah ruang ibadah besar bernama Shabestan Fathimah Azzahra as di atas tanah seluas 220,000 meter persegi di kota Najaf Asyraf. Selain itu mereka juga sedang membangun Shahn Aqilah Bani Hasyim di atas tanah seluas 165,000 meter persegi di Karbala.
Direncanakan Lembaga Renovasi Atabat Aliyat juga akan meninggikan kubah makam suci Imam Husain as dan mengurangi jumlah tiang gedungnya. Demikian juga dengan bangunan-bangunan suci di Kadhimain dan Samara akan direnovasi secara besar-besaran.
Bahkan selain proyek renovasi, lembaga tersebut merencanakan pembangunan sebuah rumah sakit dan penginapan yang bakal bermanfaat banyak bagi para peziarah yang mendatangi kawasan-kawasan ziarah di Iraq.
(Shabestan/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email