Pesan Rahbar

Home » » Keutamaan Tugas Para Penanti Imam Zaman afs

Keutamaan Tugas Para Penanti Imam Zaman afs

Written By Unknown on Saturday, 30 July 2016 | 19:36:00


Seorang muslim harus memiliki pemahaman yang benar mengenai harapan dan cita-cita agama dan Islam, bertanggung jawab dan berusaha merealisasikan kehendak Allah swt.

Deputi Gubernur politik dan sosial Khuzestan,Farajallah Khabir mengatakan, Ketika kita mengucapkan “Asyhadu anna Muhammad Rasulullah” yakni kita bersaksi bahwasanya risalah kenabian ialah sampai kepada pemahaman sang pencipta dan alam semesta, dengan begitu risalahnya akan jelas bagi kita, dan kita bersaksi bahwa nabi Muhammad saww adalah utusan Allah swt.

Menurutnya, seorang muslim harus memiliki pemahaman yang benar mengenai harapan dan cita-cita agama dan Islam, bertanggung jawab dan berusaha merealisasikan kehendak Ilahi.

Lebih lanjut beliau menuturkan, dalam hal ini kita harus memperhatikan tugas dan kewajiban kita, dimana mempersiapkan dan meraih keutamaan di antara hal ini sangatlah penting, dan untuk merealisasikannya tidak cukup hanya mengucapkan “Ya Mahdi”.

Selain itu kita juga harus mempersiapkan kemunculan Imam Zaman afs, dimana dalam masalah ini banyak khurafat-khurafat yang disebarkan, misalnya disebutkan bahwa syarat kemunculan Imam Zaman afs adalah banyaknya kezhaliman dan penindasan di dunia ini, jika demikian maka setiap gerakan yang menginginkan keadilan yang dapat menjadikan terbentuknya masayarakat Islami, oleh mereka disebut pandangan yang menyimpang, karena hal ini dapat mengulur kemunculan Imam Mahdi afs.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: