Pesan Rahbar

Home » » Rektor Islamic College London: Haram Suci Razavi Aset Berharga Ajaran Ahlul Bait as

Rektor Islamic College London: Haram Suci Razavi Aset Berharga Ajaran Ahlul Bait as

Written By Unknown on Saturday 3 September 2016 | 09:02:00


Rektor Islamic College London menjelaskan bahwa menziarahi Imam Ridha as adalah poros Imamah dan Wilayah. Ia mengatakan, Haram Suci Imam Ridha as adalah aset berharga ajaran-ajaran Ahlul Bait as.

Staf Media, Panitia Perayaan Pekan Karamah, Haram Suci Razavi melaporkan, Isa Jahangir, Rektor Islamic College London di sela kunjungannya ke pusat pameran dan seminar, museum pusat dan museum karpet Haram Suci Razavi mengatakan, Haram Suci Imam Ridha as dan menziarahi beliau akan membersihkan dosa-dosa dan memoles jiwa manusia, juga nuansa spiritual tempat suci ini membuat jiwa setiap peziarah bercahaya.

Ia menambahkan, hari ini, salah satu kewajiban utama warga Muslim Syiah adalah mentransfer keutamaan-keutamaan mazhab Syiah kepada orang lain, pasalnya di beberapa tempat di dunia sampai sekarang masih banyak orang yang sama sekali tidak mengetahui keutamaan-keutamaan dan karakteristik mazhab Syiah.

Rektor Islamic College London menerangkan, kita harus berusaha memanfaatkan peluang-peluang yang ada untuk menyebarluaskan budaya Razavi dengan strategi budaya mazhab Syiah di pusat-pusat ilmu, karena hari ini musuh sudah menyusun banyak rencana untuk melemahkan budaya Syiah.

Jahangir juga menyinggung serangan-serangan budaya musuh dan menuturkan, ajaran-ajaran Ahlul Bait as adalah strategi paling kaya untuk melawan senjata-senjata musuh yang diarahkan kepada kita dan pemanfaatan perintah-perintah yang disampaikan dalam sumber-sumber kaya agama, merupakan jalan terbaik untuk menjawab semua keraguan dan senjata-senjata musuh.

Ia menjelaskan bahwa ketenangan dan keamanan hari ini adalah buah dari gerakan di jalan Ahlul Bait as dan mengikuti teladan mereka.

“Muslim Syiah harus mencegah masuknya segala bentuk penyimpangan dan khurafat ke dalam keyakinan-keyakinan agama, dalam upayanya menyebarluaskan budaya Syiah,” ujar Jahangir.

Rektor Islamic College London menyebut semua yang dilakukan Haram Suci Razavi untuk para peziarah non-Iran sangat berharga dan patut mendapat perhatian. Ia juga mengapresiasi dan berterimakasih atas penyelenggaraan acara-acara khusus untuk para peziarah non-Iran.

(News-AQR/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: