Pesan Rahbar

Home » , » Empat Warga Swedia Peluk Islam di Haram Suci Razavi

Empat Warga Swedia Peluk Islam di Haram Suci Razavi

Written By Unknown on Sunday, 2 October 2016 | 13:04:00


Empat warga Swedia dalam kunjungan pertama mereka ke Haram Suci Imam Ridha as, mengucapkan dua kalimat syahadat dan memeluk agama Islam serta memilih mazhab Tasyayu.

Astan News melaporkan, salah satu dari empat warga Swedia itu yang bernama Liv Jonas Apelgren terkait keputusannya masuk agama Islam menuturkan, salah satu faktor yang mendorong saya masuk Islam adalah istri saya, yang lebih dulu memeluk Islam tahun lalu, dan ia sangat membantu saya dalam proses memeluk Islam.

Ia menjelaskan, saya adalah seorang konsultan di kepolisian dan saya berusaha membimbing banyak kaum muda untuk melangkah di jalan yang benar dalam kehidupannya. Di jalan ini, Tuhan memberikan nikmat hidayah kepada saya.

Jonas Apelgren menerangkan, mazhab Tasyayu menyebabkan perubahan dalam diri manusia dan membuat manusia mengalami banyak kemajuan secara spiritual.

Ia juga menyinggung soal penelaahan yang dilakukannya dalam masalah ini dan mengatakan, selain banyak melihat film, saya juga membaca banyak buku sejarah dan Al Quran dengan seksama, dan perasaan maknawi dan ketenangan yang muncul di hati saya berkat mazhab ini, membuka kesempatan bagi saya untuk memilih mazhab Tasyayu.

Di akhir wawancara, Jonas Apelgren mengungkapkan, ayat Quran yang mengatakan bahwa jika seseorang menyakiti kamu, maka perlakukanlah orang itu dengan akhlak yang baik dan kerahkanlah seluruh upaya kamu untuk membimbingnya, adalah salah satu ayat paling indah dalam Al Quran yang pernah saya baca dan berusaha saya terapkan dalam setiap perilaku saya.

Keempat warga Swedia itu menerima surat pengakuan bahwa mereka masuk Islam dari Divisi urusan Peziarah Non-Iran, Haram Suci Razavi.

(Astan-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: