Pesan Rahbar

Home » » Penanti Imam Zaman afs, Menurut Imam Baqir as

Penanti Imam Zaman afs, Menurut Imam Baqir as

Written By Unknown on Tuesday 25 October 2016 | 22:44:00


Imam Muhammad Baqir as bersabda “jika saja aku ada pada zaman tersebut, maka aku akan mengorbankan nyawaku untuk Sahibul Amr as.”

Shabestan News Agency, Imamah Imam Muhammad Baqir as bertepatan dengan melemahnya pemerintahan daulah bani Umayyah dan juga berkurangnya kekuatan Umawiyun. Selama periode tersebut Imam Baqir as mendirikan gerakan ilmiah yang pada masa kepemimpinan puteranya yaitu Imam Ja’far Shadiq as pergerakan tersebut semakin luas dan sampai pada puncak kejayaan.

Pada akhirnya, Imam Muhammad Baqir as pada tahun 114 H dalam usia 57 tahun tepatnya di kota Madinah Munawwaroh beliau syahid karena diracun oleh Hisyam bin Abdul Malik. Jasad suci beliau as dikebumikan di pekuburan Baqi’ di samping makam datuk-datuknya.

Mengingat betapa pentingnya permasalahan Mahdawiyat dan kegaiban Imam ke-12 Syi’ah ini, para Imam Ma’shum as dalam setiap kesempatannya selalu mengingatkan tentang masa kemunculan Imam Zaman afs, dan mereka juga mengenalkan ciri dan gambaran-gambaran tentang pemerintahan Imam Mahdi afs kepada para Syi’ahnya.

Selain itu, Imam Muhammad Baqir as dalam sebuah riwayatnya pernah mendeskripsikan tentang Iran, dimana Imam Baqir as bersabda “sekelompok orang dari dunia timur bangkit untuk menegakkan hak dengan tujuan mengembalikan hak ini kepada Imam Zaman as. Ketika Sufyani menyerang Kufah dan berhasil memusnahkannya, banyak bendera dan panji berkibar dari arah Khurasan menuju Kufah.”

Dalam riwayat lainnya Imam Muhammad Baqir as juga bersabda “jika saja aku ada pada zaman tersebut, maka aku akan mengorbankan nyawaku untuk Sahibul Amr as.”

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: