Pesan Rahbar

Home » » Penjajahan Israel Cegah Perkembangan Sosial dan Ekonomi Palestina

Penjajahan Israel Cegah Perkembangan Sosial dan Ekonomi Palestina

Written By Unknown on Saturday, 29 October 2016 | 23:12:00


Laporan reporter khusus Dewan Hak Asasi Manusia (HAM) PBB menegaskan bahwa kondisi sosial dan ekonomi Palestina semakin bertambah parah lantaran penjajahan Israel.

Dilansir Anatoli, PBB menyatakan, aksi-aksi penjajahan yang dilakukan oleh Israel atas Palestina semakin meningkat. Kondisi ini mencegah perkembangan sosial dan ekonomi Palestina.

Michael Link, reporter khusus Dewan HAM PBB, menjelaskan laporan khusus tentang Palestina dalam jumpa pers kemarin. Ia telah menyampaikan laporan ini kepada Majelis Umum PBB baru-baru ini.

Dalam laporan ini, Michael Link mengaku tidak diizinkan oleh Israel untuk menginjakkan kaki di tanah Palestina. Permintaan dua reporter PBB sebelum ini juga ditolak oleh Israel.

Link menguraikan peningkatan kekerasan yang dilakukan oleh Israel terhadap warga Palestina. Dalam satu tahun terakhir, lebih dari 230 orang warga Palestina dan 32 orang warga Israel terbunuh.

Link memprotes siasat dan kebijakan penjajahan yang telah dilakukan oleh Israel atas Palestina. Penjajahan ini telah menyebabkan banyak pengangguran di Palestina. Pada tahun 1999 lalu, pengangguran di Palestina hanya berkisar pada angka 12 persen. Sekarang angka ini meningkat menjadi 27 persen. Sementara itu, di Jalur Gaza, angka pengangguran mencapai 42 persen.

Secara otomatis, lanjut Link, angka kemiskinan di Palestina semakin meningkat. Pesimisme juga telah meningkatkan pertarungan yang sedang eksisi ini.

Penjajahan Israel terhadap tanah Palestina hingga kini telah memasuki tahun kelima puluh. Michael Link, atas nama PBB, meminta supaya aksi penjajahan ini segera dihentikan.

(Anatoli/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: