Pesan Rahbar

Home » » Tahun 2070, Islam Akan Mendominasi Dunia

Tahun 2070, Islam Akan Mendominasi Dunia

Written By Unknown on Monday, 26 December 2016 | 20:06:00


Menurut pengakuan Pew Research Center, Islam memiliki perkembangan terpesat dibandingkan dengan agama-agama lain di dunia. Hingga tahun 2070 nanti, agama ini akan mendominasi dunia.

Begitu hal dilansir oleh Donya News dalam laporan yang diturunkan hari ini.

Menurut kelanjutan laporan Pew Research Center tersebut, Islam bahkan akan mengalahkan Kristen yang sekarang merupakan agama terbesar di dunia.

Menurut data terbaru, para pengikut agama Kristen di seluruh dunia sekarang ini berjumlah 2.168.330.000 orang. Sedangkan pengikut agama Islam hanya berkisar pada angka 1.599.700.000 orang.

Menurut data yang dimiliki oleh Pew sementara ini, jumlah pengikut agama Islam di seluruh dunia sedang mengalami peningkatan pesat.

Menurut data tersebut, jumlah pengikut Islam mengalami peningkatan sebesar dua kali lipat dibandingkan dengan jumlah pengikut agama-agama yang lain.

Menurut prediksi Pew, pada tahun 2050 kelak, jumlah pengikut agama Islam akan bertambah sebanyak 1.161.780.000 orang dari jumlah yang ada sekarang ini. Sedangkan pengikut agama Kristen hanya akan bertambah sebanyak 749.740.000 orang dari jumlah yang sekarang ada.

Dengan ini, seluruh pengikut Islam pada tahun 2050 akan berjumlah sebesar 2.761.480.000 orang. Sedangkan jumlah pengikut agama Kristen berjumlah sebesar 2.918.070.000 orang.

Jumlah seluruh penghuni dunia sekarang ini adalah 6.895.850.000 orang. Pada tahun 2050 kelak, jumlah ini akan bertambah menjadi 9.307.190.000 orang.

(Donya-News/Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: