Pesan Rahbar

Home » » Semua Kitab-Kitab Samawi Mengabarkan Kedatangan Rasulullah Saww

Semua Kitab-Kitab Samawi Mengabarkan Kedatangan Rasulullah Saww

Written By Unknown on Monday 9 January 2017 | 14:40:00


Kabar gembira akan kedatangan nabi Muhammad saww di dalam kitab suci Kristiani dengan jelas menyebut nama Rasulullah saww dan juga ciri-ciri beliau saww, dan bahkan kejadian-kejadian yang terjadi pada masa Rasulullah saww juga tidak luput disebutkan

Shabestan News Agency, dalam sebuah acara diskusi di radio yang dihadiri oleh Hujjatul Islam Habib Abbasi, yang membahas tentang “analisa berita kedatangan Nabi Muhammad saww dalam kitab-kitab langit.

Dalam kesempatan tersebut Hujjatul Islam Habib Abbasi menjelaskan bahwa berkaitan dengan pembahasan yang berhubungan dengan berita kedatangan nabi Muhammad saww tidak hanya terbatas pada satu berita saja, terdapat banyak berita yang mengabarkan tentang kedatangan nabi akhir zaman di dalam kitab-kitab suci, sehingga berita tersebut diterangkan secara jelas dan gamblang.

Beliau menambahkan, bahkan beberapa kabar kedatangan tersebut di dalam Al-kitab dijelaskan dengan sangat jelas dan gamblang, dimana mereka mengenal nabi Muhammad saww seperti anak mereka sendiri.

Demikian juga kabar gembira akan kedatangan nabi Muhammad saww di dalam kitab suci Kristiani dengan jelas menyebut nama Rasulullah saww dan juga ciri-ciri beliau saww, dan bahkan kejadian-kejadian yang terjadi pada masa Rasulullah saww juga tidak luput disebutkan, jelas Hujjatul Islam Abbasi.

Lebih lanjut Hujjatul Islam Abbasi menuturkan, seperti yang dijelaskan Prof. Abdul Ahad Dawud bahwasanya menurut beliau kata “Hamd” merupakan akar kata bahasa arab klasik, oleh karena itu kata ini dalam bahasa Ibri juga bermakna pujian.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: