Pesan Rahbar

Home » » Hanya Kepada Al-Qur’an Kaum Muslimin Bersandar

Hanya Kepada Al-Qur’an Kaum Muslimin Bersandar

Written By Unknown on Thursday, 27 April 2017 | 22:24:00


Al-Qur’an merupakan kitab suci yang diturunkan oleh Allah swt kepada nabi Muhammad saww, oleh karenanya kaum muslimin hanya kepada Al-Qur’an mereka bisa menyandarkan hukum-hukum yang ada di dalamnya sehingga mereka bisa mencapai kesempurnaan dan kebahagiaan.

Shabestan News Agency, dalam perhelatan kompetisi internasional Al-Qur’an ke-34, Utsman Amin selaku wakil dari negara Benin (benua Afrika) saat diwawancara ia menjelaskan bahwa ia mengikuti kompetisi ini untuk pertama kalinya, dan ia mewakili Benin di cabang tilawah Al-Qur’an.

Pada tahun 2009 ia mengikuti kompetisi Al-Qur’an tingkat nasional yang dilangsungkan di negaranya, “aku juga pernah menyabet juara pertama pada perlombaan yang dilangsungkan di negaraku, namun perlombaan tersebut di luar pemerintah,” tegasnya.

Dan sekarang aku mencoba keberuntungan untuk mengikuti kompetisi di Iran ini, ujarnya.

Ia menilai tingkat kualitas kompetisi Al-Qur’an di Iran sangatlah baik, hal itu terlihat dari kualitas dan penilaian para juri dalam kompetisi ini sangatlah teliti, selain itu mereka juga merupakan para juri yang kompeten dan menguasai metode-metode penilaian kompetisi ini dengan sangat baik, tambahnya.

Wakil dari negara Benin ini juga menjelaskan, Al-Qur’an merupakan satu-satunya kitab langit yang manusia bisa berpegang kepadanya, Al-Qur’an merupakan kitab suci yang diturunkan oleh Allah swt kepada nabi Muhammad saww, oleh karenanya kaum muslimin hanya kepada Al-Qur’an mereka bisa menyandarkan hukum-hukum yang ada di dalamnya sehingga mereka bisa mencapai kesempurnaan dan kebahagiaan.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: