Pesan Rahbar

Home » » Meneladani Sirah Nabi Muhammad saww Melalui Keadilan

Meneladani Sirah Nabi Muhammad saww Melalui Keadilan

Written By Unknown on Thursday, 27 April 2017 | 23:05:00


“Di dalam Islam semua manusia adalah sama, Arab atas Ajam tidak ada yang lebih utama, begitu juga Ajam atas Arab kecuali ketakwaan kepada Allah.”

Shabestan News Agency, mengenai keadilan dalam sirah nabi Muhammad saww, Hujjatul Islam Sayyid Kazhim Baqiri menjelaskan bahwa salah satu pembahasan dalam sirah dan sunah anbiya Ilahi terutama nabi Muhammad saww ialah tentang keadilan yang dibawa nabi saww dan penerapannya di tengah-tengah masyarakat kala itu.

Nabi Muhammad saww sejak dimulainya risalah dan bi’tsah selalu menerapkan dan menekankan keadilan, bahkan saat masa-masa terakhir Rasul saww seperti pada haji wada’ dan hari-hari terakhir dari usianya beliau saww juga menekankan tentang masalah ini, sebagaimana yang dikatakan Rasul saww pada haji terakhirnya “di dalam Islam semua manusia adalah sama, Arab atas Ajam tidak ada yang lebih utama, begitu juga Ajam atas Arab kecuali ketakwaan kepada Allah.”

Dalam surat An-Nisa ayat 58 Allah swt berfirman “Sesungguhnya Allah menyuruh kamu menyampaikan amanat kepada yang berhak menerimanya, dan (menyuruh kamu) apabila menetapkan hukum di antara manusia supaya kamu menetapkan dengan adil. Sesungguhnya Allah memberi pengajaran yang sebaik- baiknya kepadamu. Sesungguhnya Allah adalah Maha Mendengar lagi Maha Melihat.”

Tidak hanya itu, dalam ajaran agama Islam kita diperintahkan untuk berlaku adil walau hanya kepada musuh sekalipun, dan jika kita ingin meneladani Rasulullah saww dalam perkara bermasyarakat dan lain sebagainya maka kita harus melakukan apa yang Rasul saww lakukan terutama dalam masalah keadilan, demikian jelasnya.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: