Pesan Rahbar

Home » » Teladan Keluarga di Dalam Sirah Ahlul Bait as

Teladan Keluarga di Dalam Sirah Ahlul Bait as

Written By Unknown on Sunday, 11 June 2017 | 10:33:00


Kita harus menjadikan ayat ini sebagai pegangan untuk membangun keluarga Qur’ani, sebuah keluarga yang di antara anggotanya terdapat kasih sayang san rahmat, sebagaimana keluarga Sayyidah Zahra sa dan Ahlul Bait as.

Shabestan News Agency, berkenaan dengan teladan sirah Ahlul Bait as, Hujjatul Islam Doktor Mahmud Madani menjelaskan bahwa salah satu di antara kehidupan dan sirah Sayyidah Zahra sa yang bisa dimanifestasikan dalam kehidupan kita sebagai seorang muslim dan khususnya pengikut Ahlul Bait ini ialah keberhasilan Sayyidah Zahra dalam membangun keluarga dan pernikahannya.

Dalam riwayat disebutkan bahwasanya jika kita shalat di rumah maka setiap dua rakaatnya akan mendapat pahala dua rakaat tersebut, akan tetapi jika kita melakukan shalat di masjid maka setiap dua rakaatnya akan dihitung sebagai 25 rakaat, dan jika shalatnya di masjid jami’ maka pahalanya akan semakin bertambah, begitu seterusnya pahalanya akan bertambah jika shalat di masjid Nabi dan juga masjidil Haram.

Dalam surat Ar-Rum ayat 21 disebutkan “Dan di antara tanda- tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri- istri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya di antaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar- benar terdapat tanda- tanda bagi kaum yang berpikir.”

Kita harus menjadikan ayat ini sebagai pegangan untuk membangun keluarga Qur’ani, sebuah keluarga yang di antara anggotanya terdapat kasih sayang san rahmat, sebagaimana keluarga Sayyidah Zahra sa dan Ahlul Bait as, demikian jelasnya.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: