Pesan Rahbar

Home » » Ulama Adalah Hakim di Tengah Masyarakat

Ulama Adalah Hakim di Tengah Masyarakat

Written By Unknown on Saturday 17 June 2017 | 13:04:00


Tidak diragukan lagi bahwasanya untuk membela orang-orang yang tertindas dan melawan orang-orang zhalim butuh kepada kekuatan dan strategi jitu, oleh karena ini Imam Ali as dalam riwayat lainnya mengatakan “ulama merupakan hakim bagi manusia.”

Shabestan News Agency, dalam sebuah riwayatnya Imam Ali as berkata “Allah swt telah mengambil perjanjian dari ulama agar supaya mereka memadamkan kezhaliman, kelaparan dan kemiskinan.”
Tidak diragukan lagi bahwasanya untuk membela orang-orang yang tertindas dan melawan orang-orang zhalim butuh kepada kekuatan dan strategi jitu, oleh karena ini Imam Ali as dalam riwayat lainnya mengatakan “ulama merupakan hakim bagi manusia.”

Tidak hanya itu, Imam Zaman afs dalam juga selalu mendoakan para ulama, dimana salah satu di antara doa mahdawi yang masyhur dan menurut ucapan ulama besar bahwa doa tersebut sampai kepada Imam Zaman afs ialah sebuah doa yang sarat akan makna dan keagungan, yaitu “Allahummarzuqna Taufiqattha’ah wa Bu’dal Maksiah….” Dimana doa ini termasuk doa yang dibaca oleh para penanti Imam Zaman afs di masa kegaibannya.

Dalam menjelaskan doa Imam Zaman afs yang sangat masyhur ini, Hujjatul Islam Sa’id Umidian mengatakan bahwa Imam Zaman afs mendoakan masyarakat melalui pendekatan sosial, dan ini merupakan sebuah bentuk pelajaran dan pelatihan bagi para penanti Imam Zaman afs.

Dalam bagian lain dari doa tersebut Imam Zaman afs berkata “berikanlah kezuhudan dan kebaikan kepada ulama-ulama kami,” dengan demikian salah satu karakteristik gaya hidup Islami ialah hidup sederhana dan menjadi panutan yang baik.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: