"Kami melakukan ini bukan untuk menyakiti Qatar, kami mau menolong Qatar."
Empat negara Arab pemboikot - Arab Saudi, Uni Emirat Arab (UEA), Bahrain, dan Mesir - menyatakan blokade atas Qatar tetap berlanjut karena negara Arab mungil itu menolak 13 syarat buat menormalisasi hubungan.
Keempat negara itu tadinya memberi tenggat sepuluh hari bagi Qatar, berakhir Ahad lalu, untuk menyetujui ke-13 syarat tersebut. Batas waktu diperpanjang sampai Selasa lalu.
Keputusan itu diambil kemarin setelah menteri luar negeri dari keempat negara pengisolasi Qatar itu mengadakan pertemuan di Ibu Kota Kairo, Mesir. Mereka sangat kecewa karena Qatar tidak mau menyetujui tuntutan mereka.
"Boikot akan tetap berlanjut," kata Menteri Luar Negeri Arab Saudi Adil al-Jubair dalam jumpa pers usai pertemuan di Kairo."Kami melakukan ini bukan untuk menyakiti Qatar, kami mau menolong Qatar."
Sebanyak 13 syarat diajukan itu termasuk Qatar harus memutuskan hubungan dengan Iran, menutup stasiun televisi Al-Jazeera, dan menutup pangkalan militer Turki di negaranya.
Keempat negara itu memutuskan hubungan diplomatik dengan Qatar sejak 5 Juni lalu. Mereka beralasan Qatar menyokong terorisme. Arab Saudi, UEA, dan Bahrain juga memberlakukan blokade darat, laut, dan udara terhadap Qatar.
(Al-Arabiya/Al-Jazeera/Arab-News/Doha-News/Al-Balad/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Batas darat Arab Saudi dan Qatar. (Foto: arwcheek / Flickr)
Empat negara Arab pemboikot - Arab Saudi, Uni Emirat Arab (UEA), Bahrain, dan Mesir - menyatakan blokade atas Qatar tetap berlanjut karena negara Arab mungil itu menolak 13 syarat buat menormalisasi hubungan.
Keempat negara itu tadinya memberi tenggat sepuluh hari bagi Qatar, berakhir Ahad lalu, untuk menyetujui ke-13 syarat tersebut. Batas waktu diperpanjang sampai Selasa lalu.
Keputusan itu diambil kemarin setelah menteri luar negeri dari keempat negara pengisolasi Qatar itu mengadakan pertemuan di Ibu Kota Kairo, Mesir. Mereka sangat kecewa karena Qatar tidak mau menyetujui tuntutan mereka.
"Boikot akan tetap berlanjut," kata Menteri Luar Negeri Arab Saudi Adil al-Jubair dalam jumpa pers usai pertemuan di Kairo."Kami melakukan ini bukan untuk menyakiti Qatar, kami mau menolong Qatar."
Sebanyak 13 syarat diajukan itu termasuk Qatar harus memutuskan hubungan dengan Iran, menutup stasiun televisi Al-Jazeera, dan menutup pangkalan militer Turki di negaranya.
Keempat negara itu memutuskan hubungan diplomatik dengan Qatar sejak 5 Juni lalu. Mereka beralasan Qatar menyokong terorisme. Arab Saudi, UEA, dan Bahrain juga memberlakukan blokade darat, laut, dan udara terhadap Qatar.
(Al-Arabiya/Al-Jazeera/Arab-News/Doha-News/Al-Balad/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email