Pesan Rahbar

Home » » Mulai Oktober, Harga Rokok dan Minuman Energi di UEA Naik Dua Kali Lipat

Mulai Oktober, Harga Rokok dan Minuman Energi di UEA Naik Dua Kali Lipat

Written By Unknown on Friday 1 September 2017 | 14:19:00

Harga baru itu tidak berlaku bagi orang membeli kedua jenis produk tersebut ketika akan meninggalkan UEA atau cuma transit.

Bandar Udara Internasional Dubai, Uni Emirat Arab. (Foto: Arabian Business)

Harga sebungkus rokok di Uni Emirat Arab (UEA) akan naik dua kali lipat mulai 1 Oktober mendatang, meski produk ini masuk ke negara itu melalui fasilitas bebas cukai (duty free).

Di hari sama, minuman energi juga bakal meningkat dua kali lipat lantaran pajak penjualan naik seratus persen.

Yunus Haji al-Khouri, direktur jenderal di Kementerian Keuangan UEA, mengumumkan kenaikan harga rokok dan minuman energi itu Selasa lalu.

Kepada kantor berita WAM, dia bilang harga baru itu juga berlaku bagi orang membeli rokok atau minuman energi di toko bebas cukai saat tiba di UEA. Namun harga baru itu tidak berlaku bagi orang membeli kedua jenis produk tersebut ketika akan meninggalkan UEA atau cuma transit.

(WAM/Arab-News/Al-Balad/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: