Kementerian Wakaf Mesir mengabarkan pengkhususan satu juta Pound Mesir untuk hadiah juara terbaik MTQ internasional ke-25 negara ini.
Menurut laporan IQNA dilansir dari Al-Wafd, Kementerian Wakaf Mesir, Selasa (3/9) dengan mengeluarkan sebuah statemen mengabarkan penyelenggaraan musabaqoh nasional untuk memilih para delegasi Mesir untuk hadir dalam MTQ internasional ke-25 negara ini.
Dalam statemen tersebut dikemukakan, musabaqoh kualifikasi diselenggarakan di 70 kawasan di tingkat Mesir dan dengan dihadiri para pelajar dan mahasiswa pelbagai jenjang.
Kementerian Wakaf Mesir mengumumkan, para kompetitor akan berkompetisi satu sama lain dalam kategori hafalan penuh Alquran dengan hukum tilawah dan tajwid, hafalan tigaperempat dengan hukum-hukum tilawah, hafalan 15 juz disertai dengan hukum-hukum tilawah dan hafalan seperempat Alquran dengan hukum-hukum tajwid.
Berdasarkan statemen Kementerian Wakaf Mesir; termasuk syarat berpartisipasi dalam musabaqoh ini adalah umur kompetitor sampai tanggal 1 Januari 2018 tidak lebih dari 21 tahun, para partisipan bukan dari khotib, dan pakar ilmu tajwid dan anggota lembaga qori kementerian wakaf dan harus dari kelahiran propinsi yang diikuti lomba tersebut.
Kementertian Wakaf Mesir dalam statemen ini dengan mengisyaratkan sejumlah hadiah untuk para juara terbaik dalam pelbagai kategori musabaqoh kualifikasi mengumumkan, waktu pastinya penyelenggaraan MTQ Mesir akan diumumkan kemudian. Perlu diingat, MTQ internasional Mesir ke-24 diselenggarakan beberapa bulan lalu.
(Al-Wafd/IQNA/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email