Pesan Rahbar

Home » » Pajang Karikatur Nabi Muhammad di iPad, Menteri Denmark Dikecam

Pajang Karikatur Nabi Muhammad di iPad, Menteri Denmark Dikecam

Written By Unknown on Friday 13 October 2017 | 17:44:00


Menteri Imigrasi Denmark, Inger Stojberg, mendapat kritikan dan kecaman netizen. Hal itu lantaran Stojberg memposting screenshot foto layar iPad-nya yang menampilkan karikatur Nabi Muhammad.

Screenshot itu lalu diposting ke jejaring sosial Facebook. Dalam keterangan foto itu, Inger menulis bahwa karikatur Nabi Muhammad yang dipajang adalah salah satu bentuk kebebasan berekspresi. Diketahui gambar karikatur itu adalah salah satu yang pernah dikecam umat muslim seluruh dunia beberapa waktu lalu.

Inger mengatakan dalam postingan itu, bahwa wallpaper dengan karikatur Nabi Muhammad sebagai salah satu tanda bahwa Denmark adalah negara yang menghormati kebebasan berbicara. Salah satunya juga hak untuk mengkritik agama.

"Jujur saja, saya pikir kita harus bangga dengan kartun Nabi Muhammad," kata Stojberg dalam Facebooknya, seperti dilansir Reuters, Sabtu (30/9/2017).

Postingan Stojberg itu jelas menuai kecaman. Apalagi sebelumnya karikatur tersebut juga pernah menjadi kontroversi dan memicu kemarahan umat muslim di sejumlah negara. Gambar tersebut dianggap menghujat dan menghina Nabi Muhammad.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari Stojberg terkait postingannya yang kontroversial itu. Dia juga belum menghapus foto karikatur itu dari akun Facebook-nya.

(Reuters/Detik-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: