Gus Yaqut Cholil Qoumas, Ketum GP Ansor (Foto: Istimewa)
Jangan memperkeruh suasana dengan saling curiga dan meragukan komitmen untuk Indonesia. Karena semua warga negara ini rindu ketenangan dan harapan Indonesia yang lebih baik. Bangsa ini harus mencari persamaan, sampai benar-benar tahu bahwa ternyata kita ini sama.
Demikian semangat yang ditegaskan Ketua Umum PP GP Ansor, H. Yaqut Cholil Qoumas dalam status facebooknya, Jum’at 14 September 2018.
“Aku share kembali postingan ini. Karena aku bukan kecebong, apalagi kampret. Hanya warga negara biasa yang rindu ketenangan dan berpengharapan Indonesia yg lebih baik. Tidak ada guna kita cari perbedaan diantara kita. Sebab itu niscaya. Mari kita cari persamaan saja. Sampai kita tahu ternyata kita ini sama,” tulis Gus Yaqut.
Adapun status lama itu ditulis Gus Yaqut pada 31 Maret 2017, sebagaimana berikut ini:
“Pada keduanya aku tak pernah ragu atas komitmen untuk Indonesia. Jika keduanya tampak berbeda, itu semata karena penglihatan yang tak sama. Bukan karena keinginan menghancurkan satu atas yang lainnya. Demikian.”
“Soal NKRI dan Pancasila, tak ada yg perlu diragukan dari Prabowo Subianto. Membersihkan para penumpang gelapnya itu, yang harus kita lihat, apa yang dia ikhtiarkan!,” tegas Gus Yaqut. (anas)
(Bangkit-Media/Suara-Islam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email