Pesan Rahbar

Home » » Daesy tidak Memiliki Kemampuan Hadapi Iran

Daesy tidak Memiliki Kemampuan Hadapi Iran

Written By Unknown on Monday 1 June 2015 | 06:56:00


Anggota Dewan Komisi Keamanan Nasional Republik Islam Iran dengan mengisyaratkan ancaman Daesy bagi Iran mengatakan bahwa Daesy adalah ancaman bagi semua negara di kawasan dan Daesy tidak memiliki kemampuan berkonfrontasi langsung dengan Iran.

Muhammad Hasan Ashfary, anggota dewan Komisi Keamanan Nasional Republik Islam Iran, menerangkan, “Kita akan menentukan dengan mengikuti ketetapan-ketetapan Dewan Keamanan garis merah untuk Daesy dalam jarak 40 km dari perbatasan-perbatasan negara kita dan jika mereka menginjakkan kaki melampaui jarak tersebut maka kami akan menyerang mereka sebagai target dan menghadapinya secara tegas.”

“Tentunya Daesy sebagai ancaman, tetapi bukan untuk kami melainkan bagi semua negara kawasan yang tentunya Republik Islam Iran sehubungan dengan pengalamannya yang tinggi dalam memerangi kelompok-kelompok teroris dan rezim Bats Saddam Husein memiliki kemampuan yang jika Daesy mengancaman perbatasan kita maka mereka akan jadi target serangan dalam waktu sesingkat mungkin,”tegasnya.

Ia mengatakan bahwa tentunya tidak dapat disepelekan isu dan bahaya-bahaya Daesy, dengan alasan inilah para pejabat yang bersangkutan harus mengambil langkah-langkah untuk memperkuat perbatasan-perbatasan dan secara serius menerapkan kebijakan-kebijakan intelijen di perbatasan-perbatasan serta mengawasi segala bentuk pergerakan.

“Sebelum mencapai perbatasan, kita harus menghadapi dan menghancurkan Daesy di dalam negara-negara yang saat ini dikuasainya,” tandasnya.

(Shabestan/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: