Pesan Rahbar

Home » » Penyelenggaraan Workshop Pertama Konsolidasi Hafalan Al-Quran di Qatar

Penyelenggaraan Workshop Pertama Konsolidasi Hafalan Al-Quran di Qatar

Written By Unknown on Sunday 30 August 2015 | 16:38:00


Workshop konsolidasi dan revisi hafalan Al-Quran tengah diselenggarakan yang diprakarsai oleh divisi Ulumul Quran yang berafiliasi dengan Kantor Tablig dan Bimbingan Agama Kementerian Wakaf dan urusan Islam Qatar.

Menurut laporan IQNA, seperti dikutip dari harian Qatar al-Raya, workshop Al-Quran ini sedang diselenggarakan di 11 pusat pendidikan Al-Quran Qatar dengan partisipasi 600 pelajar Al-Quran.
Mu’az al-Qasimi, Ketua Cabang Pendidikan Divisi Ulumul Quran Kementerian Wakaf Qatar dalam hal ini mengatakan, divisi ini setiap tahunnya mengevaluasi dan mengembangkan program-programnya, dengan tujuan menarik banyak para pelajar Al-Quran.

“Di antara tujuan penyelenggaraan workshop ini adalah mendidik generasi yang baik dengan ajaran dan akhlak-akhlak Al-Quran dan melembagakan tradisi dan aturan Al-Quran dalam diri mereka dan interaksi serta komunikasi lebih para pelajar dengan kitab Ilahi ini,” tambahnya.

Syaikh Zaki Umar Bahebara, salah seorang penanggung jawab divisi Ulumul Quran Kementerian Wakaf Qatar juga dalam hal ini mengatakan, di antara tujuan penyelenggaraan workshop ini adalah meningkatkan kinerja para pelajar Al-Quran dalam menghafal hafalan-hafalan Al-Quran dan menyiapkan mereka untuk berpartisipasi dalam ujian-ujian mendatang.

Lembaga-lembaga hafalan Al-Quran seperti pusat hafalan Al-Quran al-Imam al-Syatibi, al-Imam Nafi’, al-Dauri, al-Zubair bin al-‘Awam, al-Furqan, Hamzah bin Abdul Mutthalib, ‘Ashim bin Abi al-Nujud, Abdur Rahman bin Hasim , Abdul Aziz bin Jasim, Abdullah bin Abbas, Ka’ab bin Malik Qatar adalah termasuk salah satu lembaga-lembaga yang menyelenggarakan workshop konslolidasi hafalan-hafalan Al-Quran.

(IQNA/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: