“Iran sedang memperoleh legalisasi dunia internasioinal. Sedangkan Israel sedang kehilangan kepercayaan dunia.”
Begitu hal ini diungkapkan oleh Tzipi Livni seorang politisi wanita Israel kepada media ketika ia sedang beranjak untuk berangkat ke Jerman hari ini.
Tzipi Livni menegaskan supaya Eropa membatalkan usaha penghapusan sanksi dan embargo atas Iran. Ia mengaku, dengan aksi penghapusan embargo dan sanksi ini, perniagaan Iran hari demi hari akan semakin meluas.
Pada kelanjutan pernyataan, Livni kembali mengutarakan klaim-klaim anti Iran yang senantiasa tak berlandasan. Menurut pengakuannya, pada periode pasca JCPA (Joint Comprehensive Plan of Action) ini, Iran masih terus mendukung terorisme dan mencanangkan kemusnahan Israel.
Livni menekankan, Eropa jangan sampai memberikan legalitas internasional kepada Iran.
Tzipi Livni mengharapkan pembentukan sebuah koalisi bersama antara Eropa dan Israel untuk melawan kekuatan Republik Islam Iran.
Sumber: http://www.jpost.com/Middle-East/Livni-Europe-is-removing-sanctions-from-Iran-and-using-them-on-Israel-416231?utm_source=dlvr.it%20ampersand%20utm_medium=twitter
(Shabestan/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email