Presiden dan Menteri Luar Negeri Amerika pernah menegaskan Iran bisa bekerja sama setelah kesepakatan nuklir tergapai. Akan tetapi, berbeda dengan pernyataan ini, Tehran malah semakin memperketat kebijakan masa lalunya di Timur Tengah.
Begitu hal ini disampaikan oleh The Washington Post dalam laporan yang diturunkan kemarin. Laporan ini diturunkan dengan tujuan menyoroti uji coba rudal Iran dan keputusan pengadilan Negeri Mulla ini terkait kasus Jeyson Rezaeiyan.
“Dua hal ini menunjukkan bahwa sikap permusuhan Iran terhadap Barat masih tetap belum berubah,” tulis The Washington Post.
Koran tenar Amerika ini melanjutkan, dengan kerja sama Suriah, Iran, dan Qasim Sulaimani, Iran masih tetap meneruskan sikap anti Amerika dan anti Israel dengan penuh ketegasan. Untuk mengembalikan Aleppo dan titik-titik Suriah yang lain, Iran bersedia bekerja sama dengan Rusia.
(Shabestan/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email