Pesan Rahbar

Home » » Peringatan Arbain di Masjid Jamkaran

Peringatan Arbain di Masjid Jamkaran

Written By Unknown on Saturday 12 December 2015 | 23:56:00


Pengurus Kebudayaan Masjid Jamkaran mengatakan, “Di hari Arbain kami mengadakan pameran, ceramah, acara anak-anak, pembacaan puisi, kajian-kajian ilmiah dan acara-acara menarik lainnya.”

Hujjatul Islam Abbas Ibrahimi, pengurus divisi kebudayaan masjid Jamkaran di kota Qom menjelaskan acara-acara yang telah berlangsung di masjid suci tersebut untuk memperingati hari Arbain Husaini.

Di antara acara-acara menarik yang berlangsung itu adalah pameran, ceramah, acara anak-anak, pembacaan puisi, kajian-kajian ilmiah dan lain sebagainya.

Beliau mengisyarahkan istimewanya masjid Jamkaran dan berkata, “Masjid ini tiap tahunnya didatangi oleh 20 juta peziarah. Apa lagi di hari-hari Arbain para pengunjung masjid ini mencapai puncaknya.”

Pameran budaya yang berlangsung hari selasa hingga kamis minggu lalu di Masjid Jamkaran diselenggarakan atas kerja sama kantor budaya kota Qom dengan kepengurusan masjid Jamkaran.

Sedangan acara-acara ceramah kurang lebih diadakan 40 acara penuh makna yang berisi siraman spiritual bagi para pecinta Imam Zaman as. Ceramah-ceramah tersebut disampaikan oleh ulama-ulama ternama dari kota Qom dan sekitarnya.

Selain itu juga diadakan perlombaan-perlombaan untuk para pemuda dan remaja yang hadir di masjid Jamkaran. Untuk anak-anak pun juga diadakan acara khusus yang menarik untuk mereka.

Pembacaan ziarah di hari Arbain dilakukan oleh Mujtaba Abdullahi, lalu dilanjutkan dengan ceramah maknawi Ayatullah A’rafi. Acara kemudian ditutup dengan pelaksanaan shalat jama’ah.

(Shabestan/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: