Pesan Rahbar

Home » , » Tajikistan Lanjutkan Penutupan Masjid dengan Alasan Tidak Miliki Izin

Tajikistan Lanjutkan Penutupan Masjid dengan Alasan Tidak Miliki Izin

Written By Unknown on Sunday, 20 December 2015 | 13:35:00


Komite Urusan Agama Tajikistan dalam enam bulan terakhir ini telah menutup beberapa masjid dengan tuduhan tidak memiliki surat izin.

Bukan hanya masjid, komite ini juga menutup pusat-pusat kegiatan agama dengan alasan yang sama.

Selama enam bulan tersebut, pihak kehakiman Tajikistan telah menyatakan 1.032 buah masjid sebagai tempat ilegal lantaran tidak memiliki dokumen yang diperlukan. Sebagian dari masjid ini malah berubah menjadi pusat produksi dan rekreasi.

Ada juga beberapa masjid yang sudah berusia lebih dari 100 tahun dan masih dinyatakan ilegal.

Hal ini padahal mayoritas masjid tersebut telah memperoleh izin dari pemda setempat pada dasawarsa tahun 1990 lalu dan dibangun dengan bantuan warga dermawan.

Hingga kini, hanya 6 sekolah menengah Islam yang masih tersisa. Akan tetapi, dari sejak tahun 2012, seluruh sekolah ini pun sudah nonaktif dengan alasan pembaharuan program pendidikan.

(Shabestan/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: