Pesan Rahbar

Home » » Rahasia Antara Hubungan Malam Laylatul Qadr dengan Imam Mahdi afs

Rahasia Antara Hubungan Malam Laylatul Qadr dengan Imam Mahdi afs

Written By Unknown on Tuesday, 28 June 2016 | 04:30:00


Malam laylatul qadr adalah malam penentuan segala perkara, dan mengenai pembahasan zuhur dan faraj secara keseluruhan yang harus terjadi, dan pada malam laylatul qadr Allah akan menuliskannya dalam ukuran selama satu tahun.

Hujjatul Islam Jawad Jakfari, pengamat dalam masalah pembahasan mahdawiyat, terkait tema pembahasan malam laylatul qadr, Imamah dan wilayat menjelaskan bahwa terdapat hubungan yang sangat kuat dan erat Antara malam laylatul qadr dengan pembahasan Imamah khususnya dengan Imam Mahdi afs, masalah ini dalam riwayat juga menjadi pembahasan tersendiri, sebagaimana juga disebutkan bahwa ketika berhadapan dengan penentang Imamat maka gunakanlah surat Al-Qadr sebagai dalil, niscaya kalian akan menang.

Pada ayat ke-empat surat Al-Qadr dikatakan bahwa seluruh malaikat atas izin Ilahi pada malam laylatul qadr membawa takdir seluruh perkara di mala mini, namun kenapa untuk menyampaikan perkara ini mesti turun ke bumi? Bukankah mereka telah mengetahui apa-apa yang terjadi di bumi, dan bukannya mereka bertugas untuk naik ke arsy dan langit untuk mengatur segala urusan dan menyampaikannya kepada Ilahi. Namun yang terjadi dalam ayat ini disebutkan bahwa mereka turun ke bumi, jelas Hujjatul Islam Jakfari.

Dari sini dapat diketahui sebuah rahasia bahwa ada seseorang di bumi ini, dimana para malaikat untuk mentakdirkan perkara selama satu tahun mengambil perintah darinya, dan ini juga menjadi sebuah dalil bahwa ada seseorang di atas bumi ini yang memiliki kekuatan maknawi dan taqarrub sehingga para malaikat harus mengambil taklifnya dari orang tersebut, tambahnya.

Ayat ini juga merupakaan sanggahan untuk orang-orang yang menentang konsep Imamah, kita bias mengatakan jika di atas bumi ini tidak ada seorang hujjah setelah Rasulullah saww lalu kenapa para malaikat turun ke bumi?, maka jelas bahwasanya terdapat hubungan yang sangat kuat dan erat Antara malam laylatul qadr dengan pembahasan Imamah khususnya dengan Imam Mahdi afs, pungkas pengamat mahdawiyat ini.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: