Pesan Rahbar

Home » , » Masjid Makmur, Pengadilan Tidak Perlu

Masjid Makmur, Pengadilan Tidak Perlu

Written By Unknown on Thursday 25 August 2016 | 22:46:00


“Jika masjid kita makmur, maka keamanan pasti terjamin dan kita tidak begitu memerlukan pengadilan.”

Begitu hal ini ditegaskan oleh Hujjatul Islam wal Muslimin Kazhim Shiddiqi ketika menjelaskan peran masjid dalam pendidikan pada saat orasi di seminar pertama “Kampung Masjid Kita” kemarin sore. Seminar ini diselenggarakan oleh Markas Budaya Syahid Abdullah Maitsami di Husainiah Irsyad Tehran, Iran.

“Ini adalah pertama kali kita menyaksikan persatuan dan inovasi yang dihadiri oleh para ulama, imam masjid, dan aparatur terkait guna mengenal kembali kekayaan kita,” ujar Shiddiqi.

Ketika menjelaskan peran masjid di masyarakat, Hujjatul Islam Shiddiqi menjelaskan, “Untuk memelihara keamanan dan keutuhan negara, kita memerlukan para prajurit di perbatasan. Untuk menghadapi serangan musuh seperti pada periode Pertahanan Suci, kita memerlukan angkatan militer dan Sepah Pasdaran. Untuk menjaga kesehatan, kita memerlukan puskesmas, rumah sakit, dan Kementerian Kesehatan. Akan tetapi, semua ini tidak akan berpengaruh tanpa budaya, etika, dan iman.”

Imam salat Jumat Tehran ini menekankan, “Aneka ragam kejahatan di dunia membuktikan bahwa untuk menjamin keamanan dan ketenteraman diperlukan keyakinan, etika, syariat, dan pengenalan terhadap tugas-tugas keseharian. Langkah pertama yang diambil oleh Rasulullah saw dalam proses membangun sebuah negara Islam adalah membangun masjid supaya jiwa masyarakat menjadi jernih.”

Menurut Shiddiqi, masjid bisa menyiapkan lahan hubungan dengan Allah. Cinta kepada Allah, orang-orang salih, dan para nabi akan memberikan energi kepada kita. Masjid memiliki perang signifikan dalam melawan musuh yang telah menampakkan taring kepada kita.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: