Pesan Rahbar

Home » » Hamas Puji Serangan Truk di Yerusalem

Hamas Puji Serangan Truk di Yerusalem

Written By Unknown on Tuesday 10 January 2017 | 01:29:00

Serangan truk di Yerusalem

"Serangan ini juga menandakan perlawan kami belum usai. Mungkin akan sedikit tenang, mungkin tidak akan ada serangan dalam waktu lalu, tapi upaya kami tidak akan berakhir," sambungnya.

Hamas memuji serangan truk yang menewaskan setidaknya 4 tentara Israel dan melukai belasan orang lainnya di wilayah Yerusalem pendudukan.

Juru bicara Hamas Abdul-Latif Qanou menyatakan, supir truk adalah seorang pahlawan, dan menyerukan kepada warga Palestina lainnya untuk mengikuti jejak supir truk tersebut.

"Kami mendorong warga Palestina lainnya untuk melakukan hal yang sama, dan meningkatkan perlawanan terhadap Israel," kata Qanou dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir AP pada Ahad, 08/01/17.

"Serangan ini juga menandakan perlawan kami belum usai. Mungkin akan sedikit tenang, mungkin tidak akan ada serangan dalam waktu lalu, tapi upaya kami tidak akan berakhir," sambungnya.

Sebelumnya diberitakan, supir truk langsung ditembak mati usai melakukan aksinya. Layanan ambulans Magen David Adom mengatakan, setidaknya 15 orang mengalami luka-luka, dimana dua korban mengalami luka berat.

Sementara itu, pihak kepolisian Israel menyatakan insiden ini adalah sebuah aksi teroris. "Ini adalah serangan teroris dengan mobil. Mayat berserakan di jalanan," kata juru bicara kepolisian Israel.

(AP/Islam-Times/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: