Pesan Rahbar

Home » » Ayatollah Khamenei Serukan Tindakan Cepat Atasi Banjir di Khuzestan

Ayatollah Khamenei Serukan Tindakan Cepat Atasi Banjir di Khuzestan

Written By Unknown on Tuesday 21 February 2017 | 10:43:00

Pemimpin Revolusi Islam Ayatollah Seyyed Ali Khamenei

Pemimpin Revolusi Islam Ayatollah Seyyed Ali Khamenei telah meminta para pejabat Iran untuk segera mengatasi masalah yang dihadapi penduduk di Provinsi Khuzestan selatan, yang sedang berjuang dengan kesulitan yang disebabkan oleh fenomena alam.

Pada hari Senin (20/2/17), Ayatollah Khamenei memberi perhatian pada penderitaan rakyat di Iran selatan, yang menderita akibat banjir yang dipicu oleh hujan deras dan badai debu, menekankan bahwa masalah yang disebabkan oleh bencana alam ini “benar-benar memilukan”

Pemimpin mengatakan para pejabat berkewajiban untuk menangani masalah-masalah melalui kerja keras dan solidaritas, dan melipatgandakan upaya untuk menemukan “solusinya.”

Ayatollah Khamenei menggambarkan banjir adalah “bencana besar,” yang menyebabkan kerugian bagi rakyat, dengan mengatakan “adalah tugas dan kebutuhan” untuk memberikan bantuan kepada yang mereka yang dilanda banjir.

Pejabat pemerintah dalam pikirannya harus membantu mereka, tidak boleh diam dan acuh tak acuh dalam menghadapi masalah seperti itu, ia menambahkan.

Pekan lalu, hujan deras memicu banjir di selatan, provinsi Khuzestan dekat perbatasan Irak dan Sistan-Baluchestan di perbatasan dengan Pakistan.

Foto menunjukkan kabut tebal di Ahvaz, Khuzestan Provinsi, Iran, 18 Februari 2017. (Foto: Tasnim)

Khuzestan sudah pulih dari badai pasir, yang dikatakan berasal dari Irak dan Arab Saudi

Hujan baru-baru ini telah merusak peralatan transmisi listrik, yang menyebabkan pemadaman yang lama dan mempengaruhi pasokan air, suatu situasi yang telah meganggu kehidupan normal di Ahvaz dan kota-kota lain di provinsi tersebut.

Pada hari Sabtu, Presiden Iran Rouhani menghadiri sidang darurat Pusat Manajemen Krisis di Teheran, di mana ia menugaskan wakilnya Es’haq Jahangiri, Menteri Dalam Negeri Abdolreza Rahmani-Fazli dan Gubernur Khuzestan Gholamreza Shariati untuk menyelesaikan krisis. Rouhani juga menyatakan simpati dengan mereka yang terkena dampak dan meyakinkan masyarakat bahwa pemerintah bertekad untuk mengatasi akar penyebab masalah dan menangani isu-isu lingkungan.

(Tasnim/Mahdi-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: