Pesan Rahbar

Home » , » Tiga Destinasi Wisata Religi di Ibu Kota

Tiga Destinasi Wisata Religi di Ibu Kota

Written By Unknown on Sunday, 26 March 2017 | 23:26:00


Destinasi wisata di Jakarta tak hanya terbatas pada bangunan bersejarah saja. Bagi Anda para traveler Muslim, bisa melakukan wisata religi dengan menyambangi beberapa masjid keren di Ibu Kota .

Selama ini, wisata religi di Jakarta mungkin masih belum banyak terdengar di telinga Anda. Namun, banyak bangunan masjid yang akan membuat Anda terpukau dan semakin betah beribadah.

Penasaran di mana saja? Berikut ulasannya.


Masjid Istiqlal

Bukan lagi rahasia umum, jika masjid ini banyak dijadikan tujuan wisatawan Nusantara untuk melakukan wisata religi. Karya mengagumkan yang terukir di arsitekturnya memberikan kesejukan saat beribadah di sana. Inilah masjid yang juga sering disinggahi para Kepala Negara dari luar saat melakukan kunjungan resmi ke Indonesia.


Masjid Lautze

Masjid yang satu ini sangat unik, sebab mengusung gaya arsitektur Tionghoa. Sehingga jika dilihat sekilas bentuknya seperti vihara. Namun, masjid yang berada di kawasan Pasar Baru ini rupanya dijadikan tempat ibadah etnis Tionghoa Muslim di Jakarta.


Masjid Nurul Iman

Nah, masjid yang satu ini juga tidak kalah cantik dibandingkan masjid lainnya. Berada di lantai tujuh Blok M Square membuatnya menjadi ikon cantik di Jakarta. Terlebih bangunan yang mengusung gaya Timur Tengah ini memiliki ka’bah mini untuk dijadikan tempat selfie sekaligus tempat beribadah.

(Islam-Indonesia/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: