Di bulan suci Ramadhan ini merupakan moment yang sangat tepat untuk dapat mengenal Allah swt yang telah disediakan bagi orang-orang yang berpuasa.
Shabestan News Agency, berkaitan dengan kemuliaan dan keagungan bulan suci Ramadhan, Hujjatul Islam Ramadhan Muhammadi menjelaskan bahwa paling agungnya pelajaran akhlaq dan pendidikan yang tetinggi ialah bulan suci Ramadhan, dimana bulan suci ini dapat memberikan pengaruh yang luar biasa di berbagai dimensi kehidupan manusia, bukan hanya itu, di bulan ini juga dapat memberikan keselamatan kepada manusia.
Hujjatul Islam Muhammadi juga menyinggung tentang irfan hakiki, yaitu mengenal Allah swt. Untukmengenal Allah swt hal pertama yang harus dilakukan ialah mengenal ciptaan-Nya, kita harus tahu bahwa Allah swt hadir di semua tampat dan juga selalu mengawasi hamba-hamba-Nya, dan di bulan suci Ramadhan ini merupakan moment yang sangat tepat untuk dapat mengenal Allah swt yang telah disediakan bagi orang-orang yang berpuasa.
Dalam riwayat disebutkan bahwasanya terdapat sebuah pengenalan di dalam puasa, dimana seseorang di bulan suci ini dapat kembali ke eksistensi dirinya. Sebagaimana Rasulullah saww sesaat menjelang datangnya bulan Ramadhan, beliau mengatakan “saat bulan suci Ramadhan datang, maka apa yang akan kalian sambut? Dan apa yang akan kalian sambut! Beliau mengatakan ini 3 kali.”
Kemudian Rasulullah saww bersabda “sesungguhnya pintu-pintu langit terbuka lebar di awal malam bulan Ramadhan dan tidak akan tertutup sampai akhir bulan ini.”
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Post a Comment
mohon gunakan email