Pesan Rahbar

Home » » Mengapa Imam Shadiq as Disebut Pendiri Syi’ah Jakfari?

Mengapa Imam Shadiq as Disebut Pendiri Syi’ah Jakfari?

Written By Unknown on Sunday 23 July 2017 | 02:41:00


Dengan apa yang telah dibuat Imam Shadiq as serta kebangkitannya di dalam masyarakat maka mazhab ini berhutang besar kepada Imam as.

Shabestan News Agency, bertepatan dengan hari Syahadahnya Imam Shadiq as, Hujjatul Islam Ahsan menjelaskan tentang mengapa Imam Jakfar Shadiq as disebut sebagai pencetus mazhab Jakfari?

Imam Shadiq as dalam kurun tahun 115 sampai 148 H mendapat kesempatan untuk menyebarkan berbagai ilmu, padahal pada masa sebelum Imam Shadiq as ataupun sesudahnya tidak ada kesempatan seperti ini yang didapat Imam Makshum as, hal ini menunjukan bahwa mengapa Imam Shadiq as disebut sebagai pendiri mazhab Jakfari, dengan apa yang telah dibuat Imam Shadiq as serta kebangkitannya di dalam masyarakat maka mazhab ini berhutang besar kepada Imam as, tegasnya.

Menurutnya, fiqih kita adalah yang datang dari Rasulullah saww dan sumber fiqih Syi’ah adalah Rasulullah saww, dan Imam Baqir as dan Imam Jakfar as yang telah mengumpulkan hadits-hadits dari Rasulullah saww, oleh karenanya kita memiliki seluruh hadits-hadits seputar fiqih dari rasulullah saww lebih dari saudara kita Ahlu Sunnah.

Mazhab Syi’ah berjalan di jalan sebagaimana Rasulullah saww lalui, meskipun fiqih kita disebut sebagai fiqih Jakfari namun jalannya tidak berpisah dari Rasulullah saww, karena semenjak zaman Imam Baqir as peluang untuk menjelaskan hadits-hadits sangatlah terbuka.

Maka dengan begitu, penjelasan fiqih kita dan penyampaiannya melalui Imam Shadiq as, yang tentunya Imam Baqir as sudah memulainya, namun Imam Jakfar as selama 34 tahun menjelaskan fiqih ini, dan hasilnya jumlah hadits-hadits seluruh bab-bab fiqih yang dijelaskan Imam Jakfar Shadiq as lebih dari Imam Baqir as, demikian jelasnya.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: