Pesan Rahbar

Home » , » Budaya Kesyahidan, Adalah Budaya Asyura dan Imam Husein (as)

Budaya Kesyahidan, Adalah Budaya Asyura dan Imam Husein (as)

Written By Unknown on Tuesday 22 August 2017 | 18:50:00


Budaya Kesyahidan, adalah budaya Asyura dan Imam Husien (as) dan beragam usaha untuk memperluasnya di tengah masyarakat harus terus dilakukan, karena dengan melakukan hal ini Islam akan mencapai tujuannya.

Sahbestan News Agency, ketua dewan pembantu presiden, Hujjatul Islam wal Muslimin Ali Syahidi Muhlati, dihadapan anggota organisasi Syuhada menyatakan bahwa: perkumpulan keluarga Syuhada adalah sebuah organisasi yang mulia dimana kita semua wajib berkhidmat sepenuhnya untuk anggota keluarga para syuhada ini. Beliau menambahkan bahwa jasa-jasa para syuhada itu sangatlah besar demi berdirinya Republik Islam Iran.

Hingga kini tercatat lebih dari 6400 Syahid, 14.000 veteran dan 800 tawanan perang yang berasal dari wilayah ini menyumbangkan diri mereka demi bangsa dan negara tercinta ini. Perlu diketahui bahwa untuk berdirinya Republik Islam Iran, lebih dari 225.000 Syahid telah berjuang dan mengorbankan darah mereka. Hingga kini, tercatat sekitar 3.300.000 keluarga Syuhada dan veteran terdapat di seluruh Iran. Kita semua saat ini berhutang budi dan wajib bagi kita untuk selalu memberikan pelayanan terbaik kepada mereka.

Beliau menambahkan bahwa budaya kesyahidan bukanlah hal baru. Budaya ini telah dikenalkan oleh Imam Husein (as) dan keluarganya dalam peristiwa Asyura’, oleh karenanya wajib bagi kita pecinta Ahlul Bayt untuk melanjutkannya agar tujuan Islam itu tercapai.

(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: