Pesan Rahbar

Home » » Pendiri Asy-Syabab Menyerah

Pendiri Asy-Syabab Menyerah

Written By Unknown on Tuesday, 15 August 2017 | 21:52:00

Mukhtar Robow satu-satunya pendiri Asy-Syabab masih hidup.

Pendiri milisi Asy-Syabab Mukhtar Robow menyerahkan diri kepada pasukan Somalia pada 13 Agustus 2017. (Foto: Al-Jazeera)

Mukhtar Robow, aatu-satunya pendiri milisi Asy-Syabab masih hidup, telah menyerahkan diri kepada pasukan pemerintah di Hudur. Diadikabarkan sudah diterbangkan ke Ibu Kota Mogadishu, Somalia.

Al-Jazeera mendapat informasi Robow diterbangkan dari Hudur, barat daya Somalia, setelah menyerah kemarin pagi.

Pejabat senior Ahmad Muhammad sebelumnya bilang Robow diterbangkan dari hutan Bakul, di mana dia dan ratusan anggotanya bertempur menghadapi Asy-Syabab sejak dua pekan lalu.

Pembelotan Robow ini sangat penting lantaran dia merupakan salah satu pendiri Asy-Syabab.

Penyerahan diri Robow ini terjadi setelah Amerika Serikat Juni lalu membatalkan sayembara berhadiah US$ 5 juta bagi siapa saja bisa menangkap Robow.

Pembelotan Robow ini adalah puncak dari perundingan berlangsung berbulan-bulan dengan pemerintah Somalia. Pencabutan hadiah US$ 5 juta itu mempengaruhi Robow untuk menyerah.

Robow, diperkirakan berumur 50-an tahun, tokoh paling senior keluar dari Asy-Syabab sejak milisi ini dibentuk pada 2001. Dia bersama pasukan setianya bersembunyi di hutan setelah membelot dari Asy-Syabab tiga tahun lalu.

Robow merupakan pentolan Asy-Syabab paling berpengalaman. Dia pernah mengikuti pelatihan digelar Al-Qaidah di Afghanistan pada 2000 setelah menyelesaikan studinya di Sudan.

(Al-Jazeera/Al-Balad/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: