Pesan Rahbar

Home » » Tujuan Asli Lembaga Ekonomi, Identifikasi Kebutuhan Masyarakat

Tujuan Asli Lembaga Ekonomi, Identifikasi Kebutuhan Masyarakat

Written By Unknown on Friday 1 September 2017 | 15:10:00


Direktur eksekutif Lembaga Ekonomi, Haram Suci Razavi menjelaskan, kerja asli kami bukan bersaing, tapi mengembangkan ilmu pengetahuan dan mengidentifikasi kebutuhan-kebutuhan masyarakat. Ia menuturkan, tujuan asli Lembaga Ekonomi adalah mengembangkan ilmu pengethauan dan mengidentifikasi kebutuhan-kebutuhan masyarakat sehingga kita terdorong ke arah kebutuhan-kebutuhan ini dan melangkah sesuai dengan kebutuhan-kebutuhan masyarakat tersebut.

Astan News melaporkan, Mohammad Reza Attarzadeh di acara penutupan pameran internasional industri makanan dan mesin-mesin produksi terkait di Gedung Pameran Internasional kota Mashhad, menerangkan, Lembaga Ekonomi, Haram Suci Razavi memiliki banyak pengalaman berharga di bidang produk-produk makanan, dan organisasi-organisasi di bawah lembaga ini yang berpartisipasi dalam pameran, selain memamerkan produk-produknya juga berbagi pengalaman bernilai, poin-poin teknis dan profesional.

Ia menambahkan, lembaga-lembaga yang berpartisipasi dalam pameran ini selain memamerkan produk-produknya, juga harus menyampaikan hasil riset yang dilakukannya dalam bentuk buku panduan kepada perusahaan-perusahaan lain, sehingga diharapkan dapat diraih hasil lebih baik dari pameran-pameran semacam ini.

Attarzadeh mengatakan, kami tidak berniat untuk terjun ke dalam persaingan di pasar. Merupakan kebanggaan bagi kami, Lembaga Ekonomi, Haram Suci Razavi di berbagai bidang, menjadi rujukan yang tepat bagi Kementerian Jihad Pertanian dan pusat-pusat riset. Kami berharap interaksi ini dapat ditingkatkan di tahun-tahun mendatang.

Direktur eksekutif Lembaga Ekonomi, Haram Suci Razavi juga menyinggung soal realisasi ekonomi perlawanan dan aktivitas-aktivitas yang sudah dilakukan.

Ia mengungkapkan, patut disyukuri dalam beberapa tahun terakhir, sebagian besar perusahaan dan lembaga ekonomi yang berada di bawah naungan Haram Suci Razavi, bergerak ke arah kebutuhan-kebutuhan nasional dan mencapai keberhasilan gemilang dalam sejumlah hal seperti bibit, tunas, proses transplantasi, metode-metode pengairan tetes, metode-metode pengemasan dan lainnya.

Attarzadeh melanjutkan, upaya kami selalu agar tidak hanya sumber-sumber riset, tapi masalah-masalah kemampuan juga dilakukan dengan partisipasi warga dan lembaga-lembaga Haram Suci Razavi lainnya dan berkah besar yang kita peroleh dari Imam Ridha as dapat kita kembangkan dengan kerjasama berbagai lapisan masyarakat.

Sehubungan dengan pengembangan program-program kewirausahaan lembaga ini, Attarzadeh mengatakan, kami bermaksud lebih memperluas program-program kewirausahaan dengan partisipasi masyarakat dan infrastruktur negara serta bidang ketahanan pangan.

Direktur eksekutif Lembaga Ekonomi, Haram Suci Razavi menyebut produksi benih dan bibit, proyek-proyek peternakan, pertanian dan perlengkapan medis, sebagai bagian dari program yang sedang dilakukan lembaga ini dengan maksud untuk mengembangkan kewirausahaan.

Menurutnya, patut disyukuri bahwa di seluruh perusahaan yang berada di bawah Lembaga Ekonomi, Haram Suci Razavi, sejumlah langkah maju sudah dilakukan untuk meningkatkan aktivitas. Sebagai contoh, ragi Razavi saat ini diekspor ke 15 negara Eropa dan di bidang produk-produk susu dan roti, lembaga ini punya pasar di Irak dan Afghanistan. Kami berharap ekspor bisa lebih ditingkatkan.

(Astan-News/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
Share this post :

Post a Comment

mohon gunakan email

Terkait Berita: